Wednesday, April 24, 2024
BerandaGadget10 Alasan Mengapa Pecinta Gadget di Indonesia Perlu Memperhitungkan realme XT

10 Alasan Mengapa Pecinta Gadget di Indonesia Perlu Memperhitungkan realme XT

Techdaily.ID – Memilih smartphone yang keren dengan harga terjangkau bisa dibilang menjadi kegiatan yang gampang-gampang susah. Maklum, saat ini sudah banyak smartphone dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi yang baik. Salah satu vendor smartphone yang rajin mengeluarkan produk-produk di segmen menengah dengan spesifikasi dan harga terbaik adalah realme.

Salah satu produk jagoan realme di kelas menengah adalah realme XT. realme XT adalah smartphone pertama dari realme yang menggunakan 64MP quad camera. Namun tidak hanya di sektor kameranya saja yang baik. Banyak alasan yang menjadikan realme XT salah satu smartphone terbaik di kelas menengah. Berikut adalah 10 alasan mengapa realme XT patut Anda perhitungkan:

  1. Produk Segmen Menengah Dengan Pendekatan Premium

Walaupun memiliki titel sebagai produk segmen menengah, realme XT mengambil pendekatan yang sangat berbeda dengan smartphone kelas menengah pada umumnya. Melalui pendekatan yang berkualitas seperti desain yang eye-catching dan spesifikasi terbaru dengan harga yang terjangkau, realme XT sontak menjadi primadona pecinta gadget di Indonesia

  1. Desain Yang Elegan
BACA JUGA
Penjualan realme AIOT Meroket di Tahun Ini

Alih-alih menggunakan desain potongan berlian khas realme, realme XT mengusung desain hiperbola yang lebih elegan. Efek hiperbola di realme XT mampu menghasilkan aliran cahaya yang terlihat elegan dilihat dari sudut manapun. realme XT juga memiliki 2 pilihan warna yang trendi, Pearl Blue & Pearl White.

  1. Corning Gorilla Glass 5 Di Depan dan Di Belakang

Agar lebih tahan terhadap goresan yang tidak disengaja, realme XT memberikan proteksi Corning Gorilla Glass 5 di eksteriornya. Tidak hanya di layar, casing belakang realme XT XT menggabungkan elemen-elemen pada 3D hot bending Gorilla Glass 5 untuk desain visual yang elegan dan menarik.

  1. Smartphone 64MP Quad Camera Pertama Setingkat Flagship dari realme

realme XT merupakan smartphone pertama dari realme yang mengusung teknologi Quad Camera 64MP. Samsung GW1 64MP berukuran 34% lebih besar dari sensor 48MP dan fitur binning piksel cerdas 4-in-1, aperture besar f/1.8, serta lensa 6P dengan kemampuan menangkap cahaya yang superior. Memberikan realme XT kemampuan fotografi tingkat flagship.

  1. Kamera Yang Disetel Oleh Profesional
BACA JUGA
Dibanderol Rp1 Jutaan, realme C51 Dilengkapi Fitur NFC

realme turut mengundang fotografer National Geographic terkemuka, Aaron Huey, untuk bekerja dengan tim kamera dan gambar yang berpengalaman di dunianya. Setelah sekian lama menyetel dan menguji, kamera realme XT bisa memberikan tampilan yang cantik dan menakjubkan di segala kondisi pemotretan.

  1. Layar Super AMOLED

realme XT hadir dengan layar FHD+ Super AMOLED 16,3cm (6,4”) yang tajam dan jernih. Teknologi dispensing presisi tinggi yang ditingkatkan dan teknologi pengemasan COF memungkinkan ponsel mencapai rasio layar-ke-bodi 91.9%.

  1. In-Display Fingerprint Tercepat Dikelasnya

Karena memakai layar Super AMOLED, realme XT menanamkan modul in-display fingerprint terbaru dari Goodix 3.0. Solusi terbaru menggandakan area sensitivitas, meningkatkan intensitas sinyal hingga 40%, dan hanya membutuhkan rata-rata 334ms untuk membuka kunci ponsel.

  1. VOOC Flash Charge 3.0, Mengisi Cepat Saat Bermain Game

20W VOOC Flash Charge 3.0 hanya perlu 80 menit untuk mengisi penuh realme XT. Saat bermain game berat terus menerus selama 1 jam, teknologi pengisian daya canggih realme bahkan dapat mengisi ulang ponsel Anda hingga 51%, 5 kali lebih cepat dari pengisian normal

  1. Prosesor Terbaik Di Segmen Kelas Menenah Dengan Snapdragon 712 AIE
BACA JUGA
Penampakan realme 11 Pro di Bureau of Indian Standards

Snapdragon 712 AIE memiliki fitur proses 10nm dan meningkatkan kecepatan clock menjadi 2,3 Ghz, yang mengarah pada 10% peningkatan kinerja keseluruhan dan 35% peningkatan kinerja grafis dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

  1. Pengalaman Gaming Yang Sempurna Berkat HyperBoost 2.0

HyperBoost 2.0 menghadirkan Game Boost 2.0 baru, menampilkan Frame Boost dan Touch Boost untuk menurunkan latensi game hingga 73,7%. Selain itu, UFS 2.1 Flash Storage memungkinkan Anda memuat dan memainkan game dengan lancar.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi