Tuesday, April 23, 2024
BerandaGadget4 Cara Charger iPhone yang Benar

4 Cara Charger iPhone yang Benar

TechDaily.id – iPhone memiliki peningkatan masa baterai yang cukup baik. Namun, kemampuan itu akan berkurang seiring dengan berjalannya waktu karena kesehatan baterai terkuras. Oleh karena itu, kamu perlu tahu bagaimana cara charger iPhone yang benar.

Mempertahankan kesehatan baterai yang lebih baik lebih menantang dibanding sekadar mencolokkan pengisi daya. Solusi terbaik adalah menjaga kesehatan baterai iPhone dengan metode pengisian daya yang tepat.

Jika tidak, kamu akan mendapatkan iPhone cepat mati. Berikut ini panduan yang menunjukkan cara terbaik dalam mengisi daya iPhone dengan benar sebagaimana dikutip dari Makeuseof.

Cara Charger iPhone yang Benar

  1. Pilih Charger yang Tepat

Meskipun tampak seperti bukan masalah besar, pengisian daya memainkan peran penting untuk menjaga kesehatan baterai. Jadi, sangat penting untuk memilih charger yang tepat untuk iPhone kamu.

Jika kamu menggunakan adapter charger yang bukan berasal dari Apple, cari logo Made for iPhone. Jika kamu melihat logo pada charger, Apple berarti telah menyetujui perangjkat itu untuk digunakan ke produknya.

  1. Berhenti Mengisi Daya 100 Persen Setiap Kali
BACA JUGA
Ballistic Baseball Bakal Hadir di Apple Arcade

Sebagai praktik yang baik kamu harus menghindari mengisi daya iPhone hingga 100 persen sepanjang waktu dan tidak membiarkannya di bawah 25 persen. Idealnya, pertahankan persentase baterai antara 30 persen hingga 80 persen untuk menjaga kesehatan baterai iPhone.

  1. Hindari Suhu Ekstrem

Suhu ekstrem dapat memengaruhi kesehatan baterai iPhone. Jika kamu berada di eraa dengan suhu tinggi, sebaiknya jangan melakukan tugas berat di iPhone seperti bermain game atau menggunakan kamera dalam waktu lama.

Jika tidak, suhu iPhone akan naik ke level ekstrem, sehingga membuat iPhone meredupkan layar dan membatasi background task. Apple merekomendasikan menjaga iPhone antara 32°F and 95°F.

  1. Jangan Charger Baterai Semalaman

Kamu mungkin lebih suka bangun dengan baterai penuh di pagi hari sehingga kamu tidak perlu khawatir untuk mengisi daya baterai. Akibatnya, iPhone kamu tetap terisi daya semalaman. Namun, itu tidak baik bahkan jika kamu mengaktifkan Pengisian Baterai yang Dioptimalkan di iPhone Anda.

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi