Thursday, April 18, 2024
BerandaGadgetRekomendasi5 HP Sejutaan Terbaik 2019

5 HP Sejutaan Terbaik 2019

TechDaily.id –  Seiring dengan perkembangan teknologi, harga smartphone kini semakin terjangkau. Dengan modal Rp 1 jutaan, kini kamu bisa mendapatkan smartphone dengan spesifikasi yang terbilang baik di pasaran.

Ada banyak smartphone yang dapat dipilih di rentang harga Rp 1 jutaan. Berikut ini kami berikan rekomendasi 5 HP terbaik dengan harga Rp 1 jutaan yang terdapat di pasaran saat ini.

realme C1 (2019)

Realme c1

Sebagai sebuah brand pendatang baru, kiprah realme terbilang baik di pasar Indonesia. Tak sampai setahun, realme sudah meluncurkan beberapa modelnya ke Indonesia. Di kelas entry terdapat realme C1 (2019) yang kini menjadi andalan.

realme C1 (2019) memiliki layar 6,2 inci dengan  notch yang tidak terlalu lebar. Layarnya sendiri sudah berbalut Corning Gorilla Glass 3 yang memiliki ketahanan yang kuat. Realme C1 (2019) ditenagai dengan prosesor Octa-core 1,8 GHz Snapdragon 450 dengan kombinasi RAM 2 GB.

Di sektor kamera, realme C1 2019 menggunakan kamera ganda 13 MP + 2 MP di bagian belakang.

Sementara di bagian depan terdapat kamera 5 MP. Baterai ponsel ini berkapasitas 4.230 mAh.

BACA JUGA
Galaxy Ecosystem, Bikin Pengguna Betah Gunakan S21 Series

Xiaomi Redmi 6A

Walaupun diluncurkan tahun lalu, Xiaomi Redmi 6A masih pantas untuk masuk ke daftar ini. Xiaomi Redmi 6A menggunakan layar 5,45 inci dengan rasio 18:9. Dibagian jeroannya, digunakan chipset MediaTek Helio A22.

Untuk keperluan fotografi, Xiaomi Redmi 6A menggunakan kamera tunggal di bagian belakang berukuran 13 MP dan kamera depan 5 MP.

Asus ZenFone Live L1

Di kelas entry, Asus juga tidak mau ketinggalan dengan menghadirkan Asus ZenFone Live L1. Ponsel tersebut menggunakan layar 5,5 inci dengan aspek rasio 18:9. Sementara baterainya berukuran 3.000 mAh.

Untuk otak pemrosesan, Asus ZenFone Live L1 menggunakan chipset Snapdragon 425. Untuk kameranya, ponsel ini menggunakan kamera belakang 13 MP dan kamera selfie 5 MP.

Huawei Y7 Pro

Huawei Y7 Pro Techdaily

Huawei Y7 Pro menggunakan layar dewdrop 6,26 inci IPS  dengan resolusi 1.520 x 720. Untuk keperluan pengambilan gambar, Huawei Y7 Pro menggunakan kamera ganda 13 MP + 2 MP di bagian belakang. Sedangkan di bagian depan, terdapat kamera 8 MP.

BACA JUGA
Inilah Alasan Perlu Membeli Smart TV, Apa Saja?

Huawei Y7 Pro juga dilengkapi oleh baterai berkapasitas jumbo 4.000 mAh yang dapat mendukung aktivitas pengguna selama seharian. Dukungan Snapdragon 450 membuat smartphone ini dapat diandalkan oleh pengguna.

Advan i6

Advan sebagai merek asli Indonesia tidak mau kalah dengan meluncurkan Advan i6. Ponsel tersebut menggunakan layar 5,5 inci. Advan i6 memiliki kamera belakang 13 MP dan kamera depan  5 MP.

Advan i6 dipersenjatai oleh baterai berkapasitas 3.300mAh. Adapula RAM 2 GB dan ruang penyimpanan internal sebesar  16 GB untuk kenyamanan pengguna.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi