Thursday, April 18, 2024
BerandaGadget5 Rekomendasi HP Android untuk Bermain Game Berat

5 Rekomendasi HP Android untuk Bermain Game Berat

Techdaily.ID – Apakah kamu seorang gamer? Dan sedang mencari HP untuk bermain game? Pas sekali, karena pada kesempatan ini kami akan mengulas rekomendasi 5 HP Android untuk bermain game berat seperti PUBG Mobile,Mobile Legend, atau COD Mobile.

BACA JUGA
Resmi, Ini Spesifikasi ZTE Axon 10s Pro

Mobile gaming saat ini memang sedang populer. Pasalnya, beberapa vendor ponsel mengeluarkan produk khusus  yaitu HP gaming. Semakin banyak HP Android yang beredar dengan spesifikasi terbaik untuk mendukung kamu bermain game tanpa lag.

Buat kamu yang ingin membeli HP gaming tidak perlu bingung lagi. Berikut ini kami rekomendasikan 5 HP Android untuk bermain game berat yang bisa menjadi acuan untuk pilihan kamu:

  1. ZTE nubia Red Magic 5G

HP Android untuk bermain game berat

Jika kamu sedang mencari HP Android gaming dengan kualitas tampilan terbaik, HP ZTE nubia Red Magic 5G. Pasalnya, HP ini hadir dengan  laju penyegaran 144Hz. Selain itu, HP ini dilengkapi fitur gaming seperti RGB LED dan pengeras suara stereo.

HP ini juga didukung teknologi pendingin impresif yang disebut Air Convection Cooling System.

Dengan fasilitas 9-Heat Radiation Air Slot, kamu dapat bebas bermain game dengan keadaan ponsel yang tetap dingin.

Spesifikasi:

Layar: AMOLED 6.65 inches, 1080 x 2340 pixels

Chipset: Snapdragon 865 (7 nm+)

GPU: Adreno 650

RAM: 8 GB, 12 GB, 16 GB

Memori Internal: 128/256 GB

Baterai: Non-removable Li-Po 4500 mAh

BACA JUGA
Segera Meluncur, Ini Dia Bocoran Spesifikasi Black Shark 4

  1. Xiaomi Black Shark 3 Pro

Rekomendasi kedua adalah Xiaomi Black Shark 3 Pro. HP Android yang didesain khusus untuk gaming ini mengusung konektivitas 5G untuk jaringannya sehingga tidak akan menghambat saat kamu bermain game online.

HP ini ini memiliki layar AMOLED selebar 7,1 inci Quad HD+ dengan teknologi HDR10+ refresh rate 90Hz yang siap memanjakan visual kamu saat bermain game.

Spesifikasi:

Layar: AMOLED 7.1 inches, 1440 x 3120 pixels

Chipset: Snapdragon 865 (7 nm+)

GPU: Adreno 650

RAM: 8 GB, 12 GB

Memori Internal: 256/512 GB

Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh

  1. Vivo iQOO 3 5G

HP Android untuk bermain game berat

Selanjutnya produk dari Vivo dengan dukungan konektivitas jaringan 5G ini dapat kamu jadikan pilihan terbaik HP Android untuk bermain game. Salah satu keunggulan Vivo iQOO 3 5G dibandingkan HP gaming lainnya yaitu dukungan chipset tercepatnya. Dibekali dapur pacu Snapdragon 865 dan pengaturan grafis  tertinggi yaitu Adreno 650. Dengan spesifikasi tersebut, tentu HP ini sangat cocok untuk menemani kamu bermain game.

Spesifikasi:

Layar: Super AMOLED 6.44 inches, 1080 x 2400 pixels

Chipset: Snapdragon 865 (7 nm+)

GPU: Adreno 650

RAM: 6 GB, 8 GB, 12 GB

Memori Internal: 128/256 GB

Baterai: Non-removable Li-Po 4400 mAh 

BACA JUGA
Redmi Note 10 Versi Gobal Akan Gunakan Chipset Ini!
  1. Asus ROG Phone II

Rekomendasi keempat adalah  Asus ROG Phone II. HP ini menawarkan aksesoris gaming yang mumpuni sehingga kamu dapat bermain game dengan nyaman dan menyenangkan. Terdapat fitur unik yaitu pendingin AeroActive Cooler II, yang membuat kinerja HP kamu menjadi semakin maksimal.

HP Asus ROG Phone II mempunyai kapasitas memori dan baterai yang sangat besar. Beberapa sumber menyebutkan HP ini memiliki performa terbaik di dunia yang dibuktikan denganskor AnTuTu mencapai 500rb. Tidak heran, jika HP ini menjadi favorit banyak orang.

Spesifikasi:

Layar: AMOLED 6,59 inci, 1080 x 2340 pixels

Chipset: Qualcomm SM8150 Snapdragon 855+ (7 nm)

GPU: Adreno 640 (700 MHz)

RAM : 8 GB, 12 GB

Memori Internal: 128 GB, 512 GB

Baterai: Non-removable Li-Po 6000 mAh

  1. Xiaomi Black Shark 2 Pro

Rekomendasi HP Android terbaik untuk bermain game adalah Xiaomi Black Shark 2 Pro. HP gaming ini menekankan pada tampilan layarnya dengan laju penyegaran 60 Hz dan baterai yang tahan lama dengan fast charging 27W. selain itu, HP ini memberikan pengalaman terbaik bermain game dengan adanya fitur andalan GamePads.

Spesifikasi:

Layar: AMOLED 6,39 inci, 1080 x 2340 pixels

Chipset: Qualcomm SM8150 Snapdragon 855+ (7 nm)

GPU: Adreno 640 (700 MHz)

RAM : 6 GB, 12 GB

Memori Internal: 128 GB, 128 GB, 256 GB

Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

Setelah  melihat beberapa rekomendasi HP Android terbaik untuk bermain game berat, apakah kamu sudah menentukan pilihanmu? Masih ada banyak HP gaming terbaik yang beredar di pasaran ponsel. Semoga rekomendasi dari tim Techdaily.id ini dapat menjadi acuan kamu untuk memilih HP gaming terbaik ya. (ran)

 

RELATED ARTICLES

1 KOMENTAR

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi