Thursday, April 25, 2024
BerandaGadgetRekomendasi5 Smartphone Prosesor Terbaik 2019, Harga Mulai 3 Jutaan

5 Smartphone Prosesor Terbaik 2019, Harga Mulai 3 Jutaan

Techdaily.ID Di tahun 2019 ini, kamera masih jadi jagoan dari hampir semua vendor smartphone. Namun, banyak pengguna yang juga menginginkan smartphone prosesor terbaik untuk menunjang aktivitas hatian mereka seperti bermain game dan sebagainya.

Apalagi, saat ini industri game mobile juga sedang gencar-gencarnya, terlebih dengan banyaknya atlet eSport yang bermain game mobile. Untuk mengakomodasi hal tersebut, tentu saja dibutuhkan smartphone prosesor terbaik serta dukungan RAM yang juga mumpuni.

 

Smartphone prosesor terbaik juga sedianya hadir di berbagai kelas, Mulai dari kelas menengah, high-end hingga flagship. Harga yang ditawarkan pun bervariasi mulai dari Rp 3 juta hingga Rp 6 jutaan.

 

Kali ini Redaksi Techdaily.ID merangkum lima smartphone prosesor terbaik selama 2019 dengan harga mulai dari Rp. 3 jutaan. Yuk simak ulasannya.

 

  1. Redmi Note 8 Pro

Smartphone prosesor terbaik yang pertama dari daftar ini adalah Redmi Note 8 Pro.  Mengawali Oktober 2019, tepatnya 17 Oktober, Redmi Note 8 Pro dengan empat kamera belakang dengan lensa utama beresolusi besar mencapai 64MP sebagai jagoannya. Redmi Note 8 Pro merupakan ponsel pertama Xiaomi dengan kamera utama beresolusi 64MP.

Kamera lainnya didukung lensa ultra-wide beresolusi 8MP, lensa macro 2MP dan depth-sensor 2MP. Sementara kamera selfienya beresolusi 20MP.

Di Indonesia Redmi Note 8 Pro hadir dalam dua konfigurasi yakni RAM 6GB dengan ROM 64GB dan RAM 6GB dengan ROM 128GB. Dapur pacunya diperkuat chipset Mediatek Helio G90T dengan prosesor Octa-core, chipset ini diklaim mampu mengungguli kecepatan dari chipset Snapdragon 730. Dayanya disokong baterai berkapasitas 4500 mAh didukung fitur fast charging 18W.

Layar seluas 6,53 inci beresolusi FHD+ dengan screen-to-body ratio mencapai 91,4% terbentang di bagian depan ponsel ini. Layarnya juga sudah dilapisi Corning Gorilla Glass 5. Sistem operasi yang digunakan ponsel ini adalah Android 9 Pie berbasis MIUI 10. Ponsel ini juga sudah diaelipkan fitur NFC dan jadi smartphone pertama Redmi yang mengusung teknologi tersebut.

Redmi Note 8 Pro tersaji dalam varian warna Mineral Gray, Pearl White dan Forest Green. Harga perkenalan khusus pembelian online Redmi Note 8 Pro sebesar Rp 2.999.000 untuk varian 6/64GB. Sementara varian 6/128GB dibanderol seharga Rp 3.399.000.

Untuk harga offline, Redmi Note 8 Pro dilepas seharga Rp3.099.000 untuk varian 6/64GB. Sedangkan varian 6/128GB dijual seharga Rp3.499.000.

Semua varian Redmi Note 8 Pro telah tersedia secara eksklusif secara online dan offline melalui Mi.com, Authorized Mi Store dan Shopee pada tanggal 29 Oktober 2019 mendatang. Melalui official store baik offline dan online dipastikan Redmi Note 8 tidak gaib.

BACA JUGA
Mudik Virtual, Silaturahmi di Tengah Pandemi
  1. realme XT

Smartphone prosesor terbaik selanjutnya adalah realme XT. Ponsel ini juga mengusung kamera utama beresolusi 64MP sebagai fitur andalan. realme XT telah diluncurkan di Indonesia sejak 24 Oktober 2019. realme XT merupakan penerus dari realme X yang diluncurkan pada bulan Juli lalu.

Ponsel yang dijuluki 64MP Quad Camera Xpert memiki empat kamera belakang dengan lensa utama beresolusi 64MP dengan sensor Samsung ISOCELL Bright GW1. Kamera selanjutnya menggunakan lensa ultra-wide beresolusi 8MP, lensa macro 2MP dan lensa portrait 2MP. Sementara kamera selfienya didukung sensor Sony IMX471 berukuran 16MP dengan desain notch dewdrop.

realme XT dibekali layar Super AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi FHD Plus. Di dalam layar tersemat sensor sidik jari. Sitem operasinya menggunakan Android 9 Pie berbalut ColorOS 6.0.1.

Dapur pacunya diperkuat chipset 712 AIE dengan prosesor Octa-core dan GPU Adreno 616. Untuk menunjang performanya, ponsel ini dilengkapi fitur HyperBoost 2.0 dan Game Space terbaru. Dayanya ditunjang baterai berkapasitas 4.000 mAh didukung VOOC Flash Charge 3.0. Seperti diketahui, fitur HyperBoost dan Game Space milik realme memang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya.

Ada dua varian warna yang diusung ponsel ini yakni Pearl White dan Pearl Blue. realme XT hadir dalam dua konfigurasi yakni RAM 4GB dengan ROM 128GB dan RAM 8GB dengan ROM 128GB.

Varian 4/128GB sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 3.999.000. Khusus di Shopee selaku official e-commerce, harga realme XT menjadi Rp 3.7999.000 selama acara peluncuran berlangsung. Sementara varian 8/128GB dibanderol seharga Rp 4.499.000.

BACA JUGA
Inilah Daftar Para Juara IGC 2020
  1. Huawei Nova 5T

Smartphone prosesor terbaik diurutan selanjutnya adalah Huawei Nova 5T.  Dapur pacunya diperkuat chipset Kirin 980 dengan prosesor octa core dan GPU Mali-G76. Dayanya ditopang baterai berkapasitas 3.750 mAh didukung fast charging 22,5 watt.

Nova 5T mendarat di Indonesia pada tanggal 25 September lalu dengan harga Rp 6.899.000. Huawei Nova 5T hadir dalam satu konfigurasi yakni RAM 8GB dan ROM 128 GB.

Ponsel ini disematkan 4 kamera belakang dengan lensa utama 48 MP (f/1.8), lensa ultra wide 16 MP (f/2.2), lensa macro 2 MP (f/2.4), dan kamera keempat menggunakan depth sensor beresolusi 2 MP (f/2.4). Sementara kamera selfienya beresolusi 32MP. Huawei Nova 5T dibekali layar LCD 6,26 inci dengan resolusi 2340 x 1080 piksel dengan aspek rasio 19,5:9.

Ponsel ini berjalan dengan sistem operasi Android 9.0 Pie berbalut EMUI 9.1. Huawei Nova 5T tersaji dalam warna Crush Blue dan Midsummer Purple.

  1. Vivo Z1 Pro

Smartphone prosesor terbaik yangbada di daftar ini selanjutnya datang dari Vivo Z1 Pro. Ponsel ini  hadir dengan dua varian RAM yakni 4GB dan 6GB, dimana varian RAM 4GB dengan ROM 64GB yang dibanderol seharga Rp 3.099.000.

Untuk dapur pacunya, Vivo Z1 Pro diperkuat chipset Snapdragon 712AIE dengan prosesor Octa-core dan GPU Adreno 616. Ponsel ini juga memiliki fitur Multi Turbo yang mampu memaksimalkan kinerja ponsel ketika gaming. Di dalam Multi-Turbo terdapat 5 fitur optimalisasi yaitu Center Turbo, AI Turbo, Net Turbo, Cooling Turbo, dan Game Turbo.

BACA JUGA
5 Aplikasi Translator Terbaik Android
  1. Samsung Galaxy M30s

Terakhir, ada Samsung Galaxy M30s yang juga punya fitur kamera menarik. Samsung Galaxy M30s sudah tersedia sejak 25 Oktober melalui program flash sale di Samsung.com, serta e-commerce JD.id, Lazada, Blibli, Shopee, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka, Dinomarket, Elevenia, dan Bukalapak.

Khusus periode flash sale, Galaxy M30s dibanderol seharga Rp 2.999.000. Setelah masa pre-order, Galaxy M30s dijual dengan harga normal yakni Rp 3.299.000.

Ponsel ini disematkan tiga kamera dengan kamera utama 48MP (f/2.0), ultra wide 8MP (f./2.2), dan depth sensor 5MP (f/2.2). Sementara kamera selfienya beresolusi 16MP (f/2.0).

Layarnya menggunakan Super AMOLED berukuran 6,4 inci beresolusi 2.340 x 1.080 piksel. Hanya ada satu konfigurasi yang disajikan ponsel ini dengan RAM 4 GB dan ROM 64 GB.

Performanya diperkuat chipset Exynos 9611. Dayanya ditopang baterai jumbo berkapasitas 6.000 mAh didukung teknologi Adaptive Fast Charging dengan charger berdaya 15 watt. Samsung Galaxy M30s tersaji dalam varian warna hitam, putih dan biru.

Dari kelima smartphone tersebut, masing-masing memiliki fitur kamera menarik. Lantas, mana yang Techviewer pilih ?

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi