Saturday, April 20, 2024
BerandaGadgetNews GadgetAT&T Batalkan Pre-order untuk Samsung Galaxy Fold, Ada Apa?

AT&T Batalkan Pre-order untuk Samsung Galaxy Fold, Ada Apa?

TechDaily.id – Setelah sempat membatalkan peluncurannya beberapa waktu lalu dan juga sempat mengalami masalah pada layarnya, Samsung kembali mengalami kabar buruk untuk seri Galaxy Fold.

Kabar buruk tersebut terkait dengan pre-order Samsung lipat yang dibatalkan oleh salah satu operator terbesar di Amerika Serikat yakni AT&T.

Situs berita Tom’s Guide merupakan yang pertama kali melaporkan pembatalan ini, situs tersebut mengabarkan bahwa AT&T menahan hingga Samsung mengumumkan tanggal peluncuran baru. AT&T menawarkan kredit sebesar USD 100 kepada mereka yang pesanannya dibatalkan.

BACA JUGA
Cara Tingkatkan Keyboard Samsung, Coba Ini!

Sekadar informasi, Samsung Galaxy Fold awalnya dijadwalkan diluncurkan pada 26 April lalu. Namun, ulasan awal mengindikasikan ada masalah dengan ponsel ini yang pada awalnya diklaim oleh Samsung sebagai kesalahan si reviewer. Namun Perusahaan akhirnya memutuskan untuk menunda peluncuran dari ponsel fold tersebut.

BACA JUGA
Patch Keamanan Desember untuk Galaxy Z Fold 4, Banyak Perbaikan Khusus

Akan tetapi, pada awal minggu ini, perwakilan Samsung mengatakan kepada Cnet bahwa mereka akan mengumumkan countdown untuk ponsel yang memiliki harga hampir USD 2.000 dalam beberapa pekan kedepan.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=rZpDioH4jbM[/embedyt]

Namun, langkah AT&T di sini menunjukkan bahwa mungkin perlu beberapa saat sebelum Galaxy Fold muncul kembali, jika tidak sama sekali.

Samsung sendiri meminta pelanggan yang melakukan pre-order untuk mengonfirmasi bahwa mereka masih menginginkan perangkat setelah periode peninjauan. Hal tersebut dikarenakan pada 24 Mei, Best Buy membatalkan semua pesanan untuk ponsel ini.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi