Friday, March 29, 2024
BerandaTipsBingung Perbedaan iPhone HDC dengan iPhone Original?

Bingung Perbedaan iPhone HDC dengan iPhone Original?

Techdaily.id – Bingung Perbedaan iPhone HDC dengan iPhone Original? HDC atau Handphone Copy Draw menjadi istilah populer bagi para penggemar gadget. Sederhananya, HDC merupakan istilah untuk handphone replika atau handphone KW. HDC dikenal memiliki tampilan yang sangat persis dengan handphone aslinya.

BACA JUGA
Cara Menggunakan Fitur Venues di Aplikasi Grab

Lantas, handphone seperti apa yang sering dijumpai versi HDCnya? Umumnya, HDC sering meng-copy handphone yang memiliki harga tinggi di pasaran. Salah satunya adalah iPhone. Meski terbilang sangat mirip dengan handphone aslinya, bukan berarti iPhone HDC dan iPhone original tak dapat dibedakan.

buat kamu yanng penasaran, simak 5 cara berikut ini, untuk tahu perbedaan iPhone HDC dengan iPhone Original:

  1. Cek Melalui App Store

Pengguna Apple pastinya sudah hafal dengan karakteristik dan tampilan dari App Store. iPhone HDC seringkali menggunakan fitur dari Android atau Google Play Store. Agar tampak seperti App Store, tampilan tersebut dicustom sedemikian rupa sehingga menghasilkan tampilan yang mirip dengan App Store.

2. Cek Ketersediaan iTunes

Fitur iTunes memungkinkan iPhone dapat terhubung dengan perangkat lainnya. Jika melalui iTunes perangkat gagal terhubung dengan perangkat lainnya, maka dapat dipastikan bahwa iPhone tersebut versi HDC.

3. Perhatikan Material yang Digunakan

Memperhatikan material pada tubuh perangkat merupakan hal penting. iPhone HDC seringkali menggunakan material plastik untuk tubuh perangkatnya. Sedangkan iPhone original dapat dipastikan menggunakan material yang berkualitas.

4. Memeriksa Garansi Perangkat

Memeriksa IMEI pada perangkat menjadi salah satu andalan untuk memastikan keorisinilannya. Kita bisa memastikan apakah IMEI dari iPhone yang akan dibeli terdaftar atau tidak.

BACA JUGA
Cara Mengatasi Whatsapp Tak Bisa Kirim Gambar

5. Membandingkan Harga

iPhone dikenal tidak pernah menjual perangkat terbarunya dengan harga di bawah pasaran. Oleh karena itu, jika menemukan iPhone seri terbaru dengan harga terjangkau, kita harus waspada bahwa mungkin saja perangkat tersebut adalah iPhone HDC.

Nah itulah cara membedakan iPhone HDC dengan iPhone Original. Sekarang kamu tidak perlu bingung lagi ya dengan perbedaan dua versi iPhone tersebut. Semoga informasi pada artikel ini dapat membantu kamu membedakan iPhone HDC dengan iPhone Original. (ran)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi