Friday, April 19, 2024
BerandaTipsCara Bikin Video Sinematik di Reno6, Gampang Kok!

Cara Bikin Video Sinematik di Reno6, Gampang Kok!

Techdaily.id – Jika kamu pengguna smartphone OPPO Reno6, tentu kamu sudah familiar dengan salah satu fitur kamera terbaru OPPO Reno6 yakni Bokeh Flare Portrait. Fitur ini sendiri sejatinya bisa menghasilkan kualitas video yang memukau. Nah untuk kamu yang ingin tahu cara bikin video sinematik di Reno6, tentu kamu mengakses laman yang pas. 

BACA JUGA
Cara Copy Paste Dokumen Via Google Lens

Pasalnya, pada pembahasan kali ini kami akan menghadirkan tips menarik tentang cara bikin video sinematik di Reno6 yang tentu saja akan menjadikan postingan sosial media kamu menjadi lebih ‘kece’.

Cara bikin video sinematik di Reno6

Cara pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan membuat storyline dari video sinematik yang akan kamu hasilkan. Semisal, kamu ingin menghasilkan sebuah video yang menceritakan tentang perjalanan kamu ke suatu tempat yang indah dan proses perjalanan tersebut. 

BACA JUGA
6 Cara Mudah Merawat Laptop

Cara kedua yakni tinggal membuka menu kamera dan mengaktifkan fitur Bokeh Flare Portrait video. Setelah itu, kamu hanya tinggal menentukan angle yang pas untuk menghasilkan video yang sinematik.

Cara ketiga yang harus kamu lakukan adalah  mulai membuat konten video dari OPPO Reno6. Akan tetapi, sebelumnya kamu perlu mengatur titik fokus dari smartphone ini agar tidak terjadi miss focused. 

Cara Bikin Video Sinematik di Reno6

Cara Keempat adalah dengan mengedit video yang telah kamu hasilkan. Kamu tidak perlu mengunduh aplikasi editing pihak ketiga, karena sudah terdapat sebuah aplikasi editing yakni Soloop yang sangat bisa diandalkan dalam mengedit video. Kamu hanya perlu mengimpor semua stok video yang tadi telah kamu ambil menggunakan fitur Bokeh Flare Portrait tadi untuk kemudian mengeditnya pada aplikasi ini.

Cara kelima yakni dengan mulai mengedit beberapa potongan video tadi serta menambahkan musik yang pas dan sesuai. Buat kamu yang penasaran? berikut hasilnya.

Nah, itu tadi merupakan lima langkah mudah dalam menghasilkan konten video sinematik menggunakan OPPO Reno6. OPPO Reno6 sendiri memiliki segudang fitur kamera unggulan yang bisa kamu manfaatkan untuk menghasilkan foto dan video terbaik.

Terdapat beberapa fitur kamera seperti mulai dari Dual View Video, AI Mix Portrait hingga fitur super slow-mo yang cukup canggih. Smartphone ini memiliki empat kamera belakang dengan masing-masing memiliki resolusi 64MP sebagai kamera utama, 8MP, 2MP dan 2MP. Sementara kamera depannya mengusung resolusi 44MP.

 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi