Thursday, March 28, 2024
BerandaTipsIni Cara Download Video TikTok Orang Lain, Gak Ribet Kok!

Ini Cara Download Video TikTok Orang Lain, Gak Ribet Kok!

Techdaily.id – Bermain TikTok sekarang menjadi kegemaran banyak orang untuk mengisi waktu luang atau sekedar membuat hiburan saat penat bekerja. Ada begitu banyak video atau konten yang bisa dibuat di aplikasi TikTok. Sebenarnya video TikTok dari akun orang lain bisa didownload, tapi gimana caranya? Nah ini dia cara download video TikTok orang lain.

BACA JUGA
Catat! Ini Tanggal Peluncuran OPPO Reno5

Berikut ini adalah cara mendownload video TikTok dari akun orang lain:

  • Download aplikasi TikTok di Playstore jika kamu belum memilikinya
  • Selanjutnya silahkan log in di aplikasi TikTok menggunakan akun yang sudah kamu daftarkan sebelumnya
  • Lalu kamu tinggal scrolling video TikTok yang ingin kamu download
  • Jika tidak menemukannya, kamu bisa menggunakan fitur search untuk menemukan video yang kamu inginkan
  • Selanjutnya tap pada fitur share atau bagikan
  • Setelah itu akan muncul pop up dan kamu bisa memilih kemana video akan disimpan
  • Jika kamu ingin menyimpan video tersebut ke galeri HP mu, kamu cukup memilih opsi “simpan secara lokal” dan proses download akan berjalan secara otomatis
  • Tunggulah hingga proses download selesai dan video yang didownload bisa kamu temukan di galeri HP mu

Selain mendownload video, kamu juga bisa membuat video sendiri di aplikasi TikTok. Caranya jug cukup mudah. Kamu bisa memilih ikon + yang berada di bagian tengah bawah aplikasi. Selanjutnya kamu bisa memilih lagu atau backsound yang ingin kamu gunakan di videomu dengan cara mencarinya langsung di kolom pencarian dan selanjutnya pilih “confirm to use and begin sehooting”.

Kamu juga bisa memilih filter yang ingin kamu gunakan di videomu karena di aplikasi TikTok tersedia begitu banyak filter yang bisa dipilih. Jika sudah menemukan filter yang tepat, jangan lupa tekan hold untuk mulai merekam dan lepaskan saat sudah selesai merekam.

BACA JUGA
Colorful Makin Pede Bersaing di Pasar Global

Jika sudah selesai merekam, kamu bisa membuat judul pada videomu dan selanjutnya bisa kamu share di berbagai akun sosial media yang kamu punya.

Nah itu dia cara download video TikTok dari akun orang lain dan sekaligus cara membuat video di aplikasi TikTok. Semoga informasi dalam artikel ini bermanfaat. (ira)

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi