Thursday, April 25, 2024
BerandaReviewAplikasiCara Download WhatsApp Aero Versi Terbaru 2020

Cara Download WhatsApp Aero Versi Terbaru 2020

Techdaily.id -Aplikasi WhatsApp menjadi salah satu aplikasi chatting yang memiliki pengguna terbanyak saat ini. Kini ada versi terbaru dari WhatsApp yaitu WA Aero Apk yang baru diluncurkan tahun 2020. WhatsApp Aero ini memiliki fitur-fitur seperti aplikasi Mod pada umumnya, namun ada beberapa fitur unggulan yang menarik dan berbeda dari aplikasi lainnya.

BACA JUGA
Usai Pertarungan Sengit, Ini Juara PUBG Mobile Campus Championship 2019

WhatsApp Aero dikembangkan oleh Bozkurt Hazarr dengan sedikit bantuan dari developer FMWhatsApp yaitu Fouad Mods.

Keunggulan aplikasi ini dibandingkan dengan aplikasi lainnya adalah memiliki tampilan yang cukup bagus dan modern dan ada fitur tatap mukanya.

Dilansir dari Jalan Tikus, berikut adalah cara download aplikasi WhatsApp Aero yang bisa kamu ikuti untuk menggunakan fitur terbaru dari WhatsApp ini:

  1. Download file Apk nya terlebih dahulu
  2. Pilih tombol instal dan setelah selesai pilih open untuk membuka aplikasinya kemudian klik tombol Agree and Continue untuk melanjutkan dan menyetujui privasi policy yang dibuat oleh aplikasi WhatsApp Aero
  3. Daftarkan nomor telepon. Jika sudah selesai menginstal, langkah selanjutnya adalah mendaftarkan nomor teleponmu di aplikasi WhatsApp Aero. Setelah itu klik tombol next dan masukkan kode verifikasi yang sudah dikirimkan ke nomor HP kamu.
BACA JUGA
4 Cara Ampuh Bersihkan Layar Smartphone

Cara Menggunakan WhatsApp Aero 2020

1.Hilangkan Centang Dua

Cara ini digunakan jika kamu tidak ingin orang lain tahu kamu sudah membaca pesannya atau belum. Tapi jangan khawatir karena WhatsApp Aero punya fitur untuk menghilangkan centang dua atau tanda sudah dibaca. Caranya adalah masuk ke menu Aero settings, pilih menu Privacy and Security, lalu aktifkan menu Hide second tick.

2.Menghilangkan Status Online

Tidak ingin terlihat online oleh orang yang ada di kontak WhatsApp kamu? Tenang, karena WhatsApp Aero bisa mengatasi ini. Caranya adalah buka menu Privileges dengan cara menekan tombol titik tiga di sebelah kanan klik Aero settings dan masuk ke menu Privacy. Kemudian aktifkan toggle Hide Last Seen dan selesai.

3.Memfilter Panggilan WA Masuk

Fitur yang ini memungkinkan kamu memblokir langsung kontak orang yang tidak ingin kamu simpan atau malas untuk mengangkat panggilan dari orang tertentu. Caranya buka menu Aero settings lalu masuk ke menu Privacy and Security dan pilih Who can call me?. Setelah itu kamu tinggal pilih salah satu dari tiga opsi yang disediakan yaitu everyone, my contacs atau pilih nobody untuk tidak menerima panggilan dari siapapun.

4.Menyembunyikan Status Typing

Satu lagi fitur dari WhatsApp Aero yang bisa membantu kamu menyembunyikan status typing jika sedang menghindari chat WA dari orang tertentu. Caranya mirip dengan cara menghilangkan centang dua, hanya saja di pilihan terakhir kamu pilih menu Hide typing.

5. Melihat Status Tersembunyi atau Dihapus

Fitur ini memungkinkan kamu untuk melihat status yang tersembunyi atau sudah dihapus oleh seseorang. Caranya scroll sampai kamu menemukan kolom status, lalu aktifkan toggle Hide view status dan anti delete status.

6.Melihat Unsend Messege

Kamu suka penasaran dengan isi chat yang dihapus oleh seseorang padahal belum sempat dibaca? Di aplikasi WhatsApp Aero kamu bisa melihatnya. Caranya mirip dengan cara melihat status WA yang dihapus, namun di akhir langkahnya kamu pilih anti delete messages.

7. Mengganti WhatsApp Themes

Kamu bosan dengan tampilan WhatsApp mu yang gitu-gitu aja? Coba mengganti whatsApp themes dengan cara buka menu Aero settings lalu masuk ke menu Theme store, selanjutnya pilih tema WA dan download lalu tunggu hingga proses download selesai dan terakhir kamu tinggal menerapkan tema yang sudah terpilih tadi.

8.Mengatur Kualitas Foto yang Dikirim

Kamu juga bisa mengatur kualitas foto yang dikirim melalui aplikasi WhatsApp. Caranya pilih menu Aero settings lalu masuk ke menu universal settings dan aktifkan toggle send photos in best quality.

Kamu juga bisa mengaktifkan media limit dengan cara pilih toggle disable media share limit untuk mengirim file media dalam jumlah tak terbatas.

Itulah cara mendownload aplikasi WhatsApp Aero dan kelebihan fitur yang dimilikinya. Kamu tertarik untuk mencobanya? (ira)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi