Thursday, April 25, 2024
BerandaTipsCara Matikan Notifikasi GetApps Xiaomi

Cara Matikan Notifikasi GetApps Xiaomi

TechDaily.id – Bagi para pengguna smartphone Xiaomi sudah tahu cara untuk matikan notifikasi GetApps? Jika belum kamu bisa mengetahui cara matikan notifikasi GetApps Xiaomi dengan mudah di sini.

BACA JUGA
Sah, Xiaomi Mi Note 10 Meluncur 14 November

GetApps sudah tidak asing lagi para pengguna smartphone Xiaomi. GetApps ini adalah nama baru dari toko aplikasi Xiaomi, Mi App Store. Fungsinya masih sama yakni pengguna dapat mengunduh aplikasi di sini.

GetApps memiliki iklan tidak hanya di dalam antarmukanya, tapi juga melalui notifikasi harian yang dalam banyak kasus mengotori bar notification. Namun, jika kamu terganggu, kamu bisa menonaktifkan notifikasi GetApps.

BACA JUGA
Xiaomi Mi Note 10 Puncaki DXOMark Bersama Huawei Mate 30 Pro

Cara Matikan Notifikasi GetApps Xiaomi

Matikan notifikasi lewat pengaturan
– Pertama-tama buka pengaturan
– Kemudian pilih opsi Aplikasi
– Klik opsi Kelola Aplikasi
– Lalu cari GetApps dan klik itu
– Klik opsi Notifikasi
– Tekan tombol nonaktifkan notifikasi
– Kemudian dapat menghentikan paksa aplikasi dan menghapus datanya

Matikan Notifikasi Menggunakan debloater di PC
– Sekarang aktifkan USB debugging pada perangkat
– Download dan install debolater di PC
– Kemudian buka alat dan hubungkan smartphone menggunakan kabel USB ke komputer dan tunggu hingga perangkat terdeteksi
– Klik “Baca Paket Telepon” untuk melihat daftar semua aplikasi yang diinstal di smartphone
– Tekan dua kali pada GetApps (com.xiaomi.mipicks) dan tap Berlaku tombol.
– GetApps akan dihapus secara permanen dari smartphone Xiaomi dan tidak perlu lagi khawatir tentang notifikasi spam

Nah itu tadi cara untuk mematikan notifikasi GetApps Xiaomi. Selamat mencoba!

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi