Thursday, April 25, 2024
BerandaTipsCara Mengaktifkan 5G di iPhone 13

Cara Mengaktifkan 5G di iPhone 13

TechDaily.id – Cara mengaktifkan 5G di iPhone 13 sudah bisa dicoba. Sebenarnya, tidak hanya pengguna iPhone 13 saja yang bisa mencoba ini, tapi juga para pemilik smartphone Apple pendulunya, iPhone 12.

BACA JUGA
Paling Cepat, MacBook Pro 17 Inci 'Kembali' Tahun 2021

Jaringan 5G sudah komersial di Indonesia, meski cakupan wilayahnya masih sedikit. Perangkat yang mendukung jaringan ini juga sudah ada di tengah-tengah masyarakat Indonesia.

Belakangan ini produsen smartphone gencar mengeluarkan HP berbasis 5G, termasuk Apple. Di Indonesia dua model iPhone bisa menjalankan jaringan generasi baru, 5G yakni jajaran iPhone 12 dan iPhone 13.

BACA JUGA
Kloning iPhone 14 Pro Max, Tawarkan Harga 90% Lebih Murah

Jika kamu ingin mencoba untuk mengaktifkan jaringan 5G di iPhone 13 atau iPhone 12, caranya sangat mudah kok. Kamu bisa nih menyimak ulasan berikut ini agar bisa menikmati jaringan 5G.

Cara Mengaktifkan 5G di iPhone 13

1. Pertama -tama buka menu Pengaturan

2. Pilih opsi Seluler

3. Selanjutnya, pilih Data Seluler

4. Klik Suara & Data

5. Opsi jaringan 5G On, 5G Auto, dan VoLTE akan muncul. Pilih 5G Auto agar layanan aktif otomatis ketika memasuki area yang mendukung 5G.

6. Jika bar status 5G sudah aktif, kamu sudah bisa menggunakannya.

Jika pengguna di luar jangkauan jaringan 5G, perangkat iPhone 12 atau iPhone 13 secara otomatis menyesuaikan jaringan 4G. Pengguna kartu XL, Telkomsel, dan Indosat tidak perlu repot lagi mengganti kartu SIM untuk bisa merasakan jaringan cepat.

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi