Saturday, April 20, 2024
BerandaTipsCara Mengaktifkan Game Floating Windows di Reno6, Mudah Kok!

Cara Mengaktifkan Game Floating Windows di Reno6, Mudah Kok!

Techdaily.id – Jika kamu pengguna OPPO Reno6, kamu harus mencoba fitur game Floating Windows di Reno6 karena akan meningkatkan pengalaman kamu dalam bermain game dan juga bermultitasking menggunakan ponsel ini. Apalagi, cara mengaktifkan Game Floating Windows di Reno6 juga tergolong mudah dilakukan loh.

Nah buat kamu yang belum tahu, fitur ini memungkinkan pengguna tetap bisa bermain game sembari mengakses aplikasi-aplikasi lain seperti Whatsapp maupun Gmail yang ada di smartphone OPPO Reno6 mereka. Hebatnya, fitur ini sama sekali tidak akan menguras kapasitas RAM ponsel kamu karena fitur ini punya mekanisme yang sama seperti multi windows di ponsel android.

Fitur Game Floating Windows ini juga memungkinkan kamu sebagai pengguna untuk memainkan dua game sekaligus pada satu ponsel secara bersamaan loh. Nah, buat kamu yang penasaran bagaimana cara mengaktifkan game floating windows di Reno6, berikut kami paparkan langkah-langkahnya.

BACA JUGA
Fitur Unggulan OPPO A16, Yakin Gak Tertarik?

Cara Mengaktifkan game Floating Windows di Reno6

 Cara Mengaktifkan game Floating Windows di Reno6

Cara Pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan masuk ke game yang hendak kamu mainkan. Setelah itu kamu hanya tinggal menekan tombol multitasking yang biasanya terletak pada layar bagian bawah, di samping tombol home. 

Cara Kedua adalah dengan menekan tombol dua titik pada bagian recent apps dan kemudian pilih floating windows.

Cara Ketiga adalah tinggal mengkustomisasi tampilan game dan aplikasi lain yang hendak kamu buka, carana dengan menggeser-geser tampilan game pada layar, dan setelah itu kamu hanya tinggal menikmati bermain game sembari membuka aplikasi lainnya seperti Gmail atau Whatsapp.

Cara Mengaktifkan game Floating Windows di Reno6

Nah, jika kamu masih bingung berikut kami hadirkan video tutorialnya :

OPPO Reno6 sendiri merupakan smartphone yang sangat bisa diandalkan untuk bermain game maupun multitasking. Smartphone ini ditopang oleh chipset Snapdragon 720G dengan dukungan RAM sebesar 8GB LPDDR4X dan 128GB yang bisa diperluas dengan microSD.

BACA JUGA
Review OPPO Reno6, Kameranya Gokil !

Soal baterai, smartphone ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 4.310 mAh dan telah mendukung fast charging 50W. Hebatnya, Oppo menyertakan adaptor fast charging 65W dalam paket pembelian. Kami juga sudah menghadirkan ulasan lengkap dari smartphone ini pada pembahasan Review OPPO Reno6.

Jika kamu tertarik untuk mendapatkan ponsel ini, OPPO Reno6 dibanderol dengan harga Rp5,1 Juta di official store OPPO pada beberapa situs e-commerce unggulan seperti Shopee, Tokopedia dan Lazada. 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi