Tuesday, April 23, 2024
BerandaTipsCara Merestart HP Xiaomi, Mudah Kok!

Cara Merestart HP Xiaomi, Mudah Kok!

Techdaily.id – Tahukah kamu bagaimana cara merestart HP Xiaomi? Nah dalam artikel ini, Techdaily akan memberikan tips mudahnya untuk kamu.

BACA JUGA
Cara Menghilangkan Iklan di Chrome, Gak Ribet!

Meskipun tergolong sebagai merk yang banyak digemari di Indonesia, dan memiliki spesifikasi Hardware yang tinggi, namun tidak jarang juga HP Xiaomi mengalami eror atau hang sehingga harus direstart. Nah berikut ini adalah cara restart HP Xiaomi dengan mudah. Dan cara ini bisa dilakukan untuk merestart semua tipe HP Xiaomi.

Terdapat dua cara yang bisa digunakan untuk mengembalikan setelah HP Xiaomi seperti semula yaitu hard reset dan factory reset. Kedua cara ini sering digunakan untuk merestart HP Xiaomi dan mudah dilakukan.

1.Cara Factory Reset HP Xiaomi

Untuk melakukan cara ini adalah dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • buka menu Setting di HP kamu
  • selanjutnya pilih menu Additional Setting
  • kemudian pilih sub menu backup dan reset
  • pilih factory reset (kembalikan ke setelan pabrik)
  • pilih reset phone dan konfirmasi untuk menghapus
  • tunggulah sampai proses resetnya selesai dan berhasil

2. Hard Reset HP Xiaomi

Selain dengan reset factory, merestart HP Xiaomi juga bisa dilakukan dengan Hard Reset di HP Xiaomi. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • terlebih dahulu matikan perangkat
  • setelah itu masuk ke menu recovery Xiaomi dengan menekan tombol power dan volume up secara bersamaan sampai muncul logo Xiaomi
  • setelah itu akan masuk ke menu Xiaomi recovery
  • selanjutnya akan muncul pilihan bahasa, dan pilihlah “Bahasa Inggris”
  • lakukan hard reset dengan memilih opsi wipe data/factory reset kemudian pilih all wipe data dan konfirmasi dengan menekan tombol Yes
  • tunggu hingga prosesnya selesai dan jika sudah selesai reboot HP kamu
  • selesai
BACA JUGA
Deretan Laptop Terbaru di Acer Day 2020, Tertarik yang Mana?

Nah itulah cara merestart HP Xiaomi. Mudah bukan? Tapi yang perlu diingat adalah sebelum merestart HP kamu harus memastikan bahwa data yang tersimpan di HP sudah dicadangkan karena dengan melakukan restart ini akan menghapus semua data secara permanen. Maka pastikan kamu sudah memahami langkah-langkah restart yang benar dan pastikan juga bahwa data-datamu sudah aman dan dicadangkan sebelum merestart HP. (ira)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi