Friday, March 29, 2024
BerandaTipsCara Reset HP Samsung

Cara Reset HP Samsung

Techdaily.id – Cara reset HP Samsung perlu diketahui pengguna karena beberapa alasan. Misalnya, saat ingin menjual perangkat, kamu perlu reset hp agar data di dalam smartphone dihapus dan tak ada lagi.

BACA JUGA
HP Samsung dengan NFC Terbaik 2021

Reset hp bisa menjadi sejumlah solusi permasalah smartphone kamu. Jika smartphone error hingga kamu lupa password di perangkat, mereset hp adalah salah satu solusi yang patutu dicoba.

Selain itu, reset hp juga perlu dilakukan untuk menghapus data, apalagi jika smartphone ingin dijual atau diberikan ke orang lain. Dengan begitu, data kita tidak berpindah ke tangan orang lain.

Bagi pemilik hp Samsung , untuk cara reset hp Samsung sangat mudah. Namun, sebelum reset hp, kamu perlu mem-back up data-data penting yang ada di perangkat mengingat semuanya akan terhapus.

BACA JUGA
Harga HP Xiaomi Terbaru (November 2021)

Cara Reset HP Samsung

Jika kamu sudah mencadangankan data penting yang ada di smartphone, coba ikuti langkah-langkah berikut ini untuk reset hp Samsung sebagaimana dikutip dari halaman dukungan Samsung.

1. Dari Setting, search dan select Factory data reset

2. Selanjutnya, tap data reset lagi dan review informasi

3. Saat kamu siap, swipe dan tap Reset

4. Jika kamu mempunyai security lock set di ponsel, kamu akan diminta untuk memasukkan kode kredensial tersebut

5. Untuk melanjutkan reset dan delete semua informasi yang tersimpan di ponsel, tap Delete All

6. Dari sana, kamu akan diminta memasukkan kata sandi akun Samsung jika sudah menambahkan akun Samsung ke ponsel

7. Selanjutnya, ponsel kamu akan di reset. Saat dihidupkan kembali, perangkat akan memulai dari layar setting awal

Itu tadi beberapa yang langkah yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat!

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi