Thursday, April 25, 2024
BerandaGadgetRekomendasiDaftar TWS Termurah, tidak lebih dari 500 ribu kualitas terbaik

Daftar TWS Termurah, tidak lebih dari 500 ribu kualitas terbaik

Techdaily.id – Penggunaan TWS atau earphone true wireless kini kian marak karena kamu bisa menggunakan earphone tanpa permasalah kabel kusut atau panjang kabel yang kurang. Di pasaran, harga TWS sangatlah variatif dari ratusan hingga jutaan. Daftar TWS termurah dan kualitas terbaik merupakan jawaban untuk kamu yang punya budget maksimal 500 ribu rupiah.

Meski dengan harga maksimal 500 ribu, kualitas perangkat yang masuk daftar TWS termurah Juli 2020 ini patut diacungi jempol. Yuk, langsung simak saja.

QCYT1C (200 ribuan)

daftar TWS termurah

QCY T1C masuk ke daftar TWS termurah pertama karena hanya dengan 200 ribu kamu bisa mendapatkan earphone true wireless dengang kualitas audio yang jernih. Tombol fisik pada eraphone ini mempunyai fungsi playback yang berbeda di kiri dan kanan. Hanya saja, TWS ini memiliki kekurangan pada case yang tanpa tutup.

Mifa X3 (250 ribuan)

Daftar TWS termurah kedua diisi oleh Mifa X3 yang mempunyai selisih harga lebih mahal 50 ribu dari QCYT1C dengan harga 200 ribu. Kualitas audio yang kamu dengar tetap jernih dengan harga 250 ribu. Dengan Bluetooth 5.0 membuat perangkat ini lebih cepat dan bisa mengantarkan audio bitrate yang lebih tinggi.

Untuk bentuknya, Mifa X3 menggunakan batang jadi lebih terlihat seperti earphone tanpa kabel. Meski secara fisik tampilan Mifa X3 berbeda dengan AirPod.

Vyatta Airboom Prime gen III (320 ribuan)

BACA JUGA
Ada yang Baru dari Oppo A33 dan A53, Ini Perbandingannya

daftar tws termurah

Vyatta Airboom Prime gen III menempati peringkat ketiga dari daftar TWS termurah karena kamu bisa mendapatkan perangkat ini hanya dengan membayar 320 ribuan saja.

Secara fisik, tampilan case dan perangkatnya sangat menarik. Case atau enclosure ini menggunakan bentuk kapsul dengan tutup hitam berlogo Vyatta. Kamu akan melihat lampu indikator pada bagian depan yang merupakan indikator baterai.

Untuk kamu yang suka bass, Vyatta Airboom Prime gen III bisa menjadi pilihan. Namun, kekurangan produk ini ada di detail suara yang kurang jelas.

QCY T1 Pro (400 ribuan)

Daftar TWS Termurah dan kualitas terbaik diraih oleh QCY T1 Pro. Dengan memiliki perangkat ini, kamu merasakan sensasi bass yang bagus dan vokal yang jernih. Tentu saja, untuk kamu yang mempunyai budget di bawah 500 ribuan sangatlah cocok.

Perangkat ini menggunakan teknologi bluetooth 4.2 untuk terhubung dengan sumber audio. Itu mungkin kekurangan yang ada karena Mifa X3 seharga 250 ribu sudah menggunakan bluetooth 5.0.

Untuk yang ingin mendapatkan perangkat ini, kamu harus bersabar mencarinya untuk mendapatkan harga 400 ribuan. Pasalnya, produk ini mulai langka dan harga pun naik.

Untuk casing, QCY T1 Pro mempunyai enclosure yang berbeda dari QCY T1. Kamu akan mendapatkan case tertutup dan kamu harus mendorong untuk membuka perangkat ini. Selain itu, ada juga 4 lampu indikator baterai. Kamu bisa mengetahui kapasitas baterai dengan menekan tombol power pada enclosurenya.

Meski dengan harga murah, kamu masih bisa mendapatkan produk yang bagus dari daftar TWS termurah dan terbaik. Bahkan, salah satunya sudah mulai langka di pasaran dan harga naik. –Dan

BACA JUGA
Cara Download GCam Versi 7.3 Untuk Semua Ponsel Android
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi