Thursday, March 28, 2024
BerandaTechEvent Tahunan Facebook F8 Batal, Live Streaming Jadi Gantinya

Event Tahunan Facebook F8 Batal, Live Streaming Jadi Gantinya

Techdaily.id –  Wabah virus Corona benar-benar telah berdampak banyak secara global. Termasuk di dunia teknologi, beragam suplai produk elektronik menjadi terganggu, dan beragam event internasional juga batal dilaksanakan. Setelah MWC 2020 dan SONY Pax East yang batal diselenggarakan, kini event tahunan Facebook F8 juga bakal batal diselenggarakan.

Facebook telah resmi membatalkan event F8 tahun ini. Konstantinos Papamiltiadis, direktur kemitraan platform Facebook mengatakan “Kami mengeksplorasi cara lain untuk menjaga bagian pribadi F8, tetapi penting bagi kami untuk menjadi tuan rumah acara inklusif dan rasanya tidak benar memiliki F8 tanpa pengembang internasional kami dalam perhatian.”

Dengan kata lain event F8 akhirnya resmi dibatalkan  dan event tahunan F8 Facebook tahun ini akan digantikan dengan event live-streaming. Tahun ini, seharusnya Facebook akan menggelar event F8 yang ke-11. Namun terpaksa dibatalkan karena ancaman virus Corona. Facebook tak ingin acara ini digelar namun akhirnya pun sepi antusias karena minimnya pengunjung baik dari eksebitor dan juga visitor.

BACA JUGA
Harga Asus Zenfone 6 Terbaru, Worth It Gak?
BACA JUGA
Bocoran Galaxy S24 Series: Tetap Pakai RAM 8GB

Pertanyaan yang muncul adalah bagaimana para perusahaan teknologi raksasa lainnya yang juga akan menggelar acara konferensi tahunan mereka di tahun 2020 ini. Kedepannya akan ada event Computex 2020, Google I/O dan juga WWDC dari Apple. Bukan tidak mungkin event ini juga akan batal berlangsung dan digantikan dengan event livestreaming video.

Seorang developer di Apple berujar melalui Twitter bahwa Apple pun telah menyiapkan rencana untuk melakukan livestreaming video untuk ajang WWDC 2020, dengan menyediakan seluruh materi sesi yang akan digelar di ajang tersebut.

BACA JUGA
Spesifikasi Redmi Note 10s, Minat Beli?

Tahun ini Apple diharapkan akan menampilkan iOS 14, macOS 10.16, tvOS 14 dan watchOS 7 semuanya diharapkan terungkap di acara tersebut.(TRV)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi