Thursday, April 18, 2024
BerandaEnterpriseSolutionsFacebook Kurangi Jangkauan Grup Penyebar Hoax

Facebook Kurangi Jangkauan Grup Penyebar Hoax

TechDaily.id – Facebook kabarnya akan memilih beberapa langkah baru yang diambil untuk mengatasi konten bermasalah di platform-nya. Salah satunya mengurangi jangkauan Group yang menyebarkan informasi salah atau Hoax.

Hal ini dilakukan Facebook sebagai bagian dari strategi remove, reduce, dan inform yang mereka kenalkan pada tahun 2016 silam kala banyaknya beredar  berita palsu terkait Pemilu.

Sebagai bagian dari pendekatan ‘reduce’, Facebook berencana membatasi konten yang akan dilihat pengguna di News Feed dari Group yang berulang kali berbagi informasi salah. Selain itu, raksasa jejaring sosial ini juga akan menerapkan sinyal Click-Gap untuk memastikan para penggunanya melihat lebih sedikit peringkat konten berkualitas rendah dalam News Feed.

Facebook juga akan menambah jumlah konten yang masuk ke peninjauan oleh Associated Press sebagai fact-checker pihak ketiga. Perusahaannya Mark Zuckerberg ini juga berkolaborasi dengan para ahli dari eksternal dalam menemukan solusi terkait cara baru untuk memerangi berita palsu di platform.

Bukan hanya itu, mereka  juga memperkenalkan bagian Community Standards yang akan memungkinkan pengguna melacak pembaruan bulanan.

Dilansir dari SlashGear (12/4), fitur  lain yang akan hadir adalah menambahkan lebih banyak data ke tab Page Quality, memungkinkan pengguna menghapus komentar dan unggahan mereka dari Grup FB setelah meninggalkannya, menambah Verified Badges ke Messenger, dan memperbarui fitur Block dalam aplikasi pesan.

BACA JUGA
5 Penipuan Marketplace di Facebook yang Perlu Diwaspadai
Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi