Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetNews GadgetGear VR Tidak Kompatibel dengan Samsung Galaxy Note 10 Series

Gear VR Tidak Kompatibel dengan Samsung Galaxy Note 10 Series

Techdaily.ID Samsung Galaxy Note 10 series yang mencakup Galaxy Note 10 dan Galaxy Note 10 Plus baru saja diluncurkan secara global. Phablet baru Samsung ini mengusung jumlah fitur andalan. Salah satunya dukungan S Pen yang disokong fitur AR.

Namun, dikutip GSMArena, Galaxy Note 10 dan Galaxy Note 10 Plus tidak kompatibel dengan teknologi headset Gear VR. Sebelumnya, Gear VR diluncurkan pada tahun 2015 lalu dan support Galaxy S6 dan Note 5. Selanjutnya, Gear VR Edisi baru dirilis tahun 2017 bersama dengan Galaxy S8.

Gear VR edisi tersebut kompatibel dengan Galaxy S10 5G. Dari segi ukuran, Galaxy S10 Plus mirip dengan Galaxy Note10 Plus.

Galaxy S10 5G tidak ada slot khusus untuk headset VR. Tapi, Samsung menyertakan konektor untuk mengubungkan headset VR dengan Galaxy S10 5G. Mengingat sejauh ini, headset Gear VR kompatibel dengan perangkat flagship Samsung.

Ketika peluncuran Note 10 series, Samsung tidak menyebutkan akan merilis konektor dan dukungan untuk headset VR. Jika Samsung merilis konektor untuk Galaxy Note 10 series, phablet ini akan didukung teknologi 3D Scanner app dan creating 3D models.

BACA JUGA
Asyik, Galaxy Tab S9 FE Plus Kebagian Update One UI 6 Berbasis Android 14
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi