Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetInovasi realme dalam Sajikan 6 Kamera untuk realme Seri 6, Apa Saja...

Inovasi realme dalam Sajikan 6 Kamera untuk realme Seri 6, Apa Saja Kelebihannya?

Techdaily.id – Layaknya sebuah tren baru, kamera pada smartphone selalu diungguli produsennya. Para vendor smartphone saling berlomba menonjolkan keunggulan kamera yang dimiliki produknya. Ini dikarenakan kamera smartphone lebih dari sekedar fungsi perangkat keras, fitur ini memainkan peran besar dalam membentuk gambar yang diharapkan penggunanya. Seperti realme yang cukup konsisten untuk sajikan inovasi kamera dan terus tingkatkan kualitas gambarnya secara menyeluruh sehingga menjadi merek smartphone Favoritnya Anak Muda.

Pada produk barunya yakni realme 6 Pro, realme berikan banyak pembaharuan pada fitur kameranya. Smartphone ini memiliki ultra-clear quad camera yang terdiri dari 8MP 119° Ultra-Wide Angle, kamera utama 64MP, lensa telefoto 12MP dengan 20x zoom hybrid, dan lensa makro 2MP.

Ada banyak yang bisa dilakukan pada kamera di realme 6 Pro. Misalnya, bagi penyuka fotografi malam, realme mengklaim jika mode malam pada kamera realme 6 Pro cukup unggul dalam menangkap cahaya di malam hari. Mode Ultra NightScape yang disematkan pada kemera belakang realme 6 Pro sebagai inovasi dari realme memudahkan pengguna dapat mengambil gambar di malam hari dengan hasil yang cerah dan berkualitas tinggi.

BACA JUGA
Ponsel 3 Jutaan Rasa Flagship dengan Layar 90Hz di realme 6 Series

Mode Nightscape 3.0 yang baru dari realme jug telah dilengkapi dengan Mode Tripod untuk mendeteksi posisi ponsel saat diletakan di tripod dengan eksposur panjang 50 detik. Selain itu, realme juga miliki kemampuan zoom hybrid hingga 20x untuk mengambil gambar yang jauh dari jangkauan. Sehingga pengalam berfotografi malam lebih menyenangkan. Mode Nightscape pun juga hadir di kamera depan untuk selfie yang sempurna di ruangan rendah cahaya.

Dua inovasi kamera belakang lainnya ialah mode Ultra-Wide di realme 6 Pro yang mampu berikan hasil tangkapan kamera lebih luas. Pengaturan pada lensa ultra wide-angle 119° beresolusi 8MP ini dapat mengambil bidikan yang sempurna. Sedangkan pada lensa makro, pengguna dapat mengambil gambar dengan jarak yang lebih dekat untuk menemukan keindahan dunia mikro dengan jarak pemotretan hingga 4cm.

Tidak cukup sampai di sana, realme menyediakan realme 6 Pro Dual In-Display Selfie Camera, yang membuat pengalaman selfie di ponsel segmen menengah telah ditingkatkan ke level baru. realme 6 Pro sendiri menjadi produk pertama realme yang memiliki 6 kamera sekaligus.

BACA JUGA
Ini Dia yang Serba Pertama di realme 6 Series

Terlebih lagi, In-Display Selfie Camera realme 6 Pro miliki detail yang bagus. realme membekalinya mode Ultra-Wide Selfie dan mode Slo-Mo Selfie 120fps yang mampu berikan pengalaman videografi sempurna dengan efek sinematik. Mode Ultra-Wide Selfie tersebut dapat menghadirkan rentang pemotretan 2,5 kali lebih lebar dari sebelumnya dan dengan Edge Deformity Correction yang dapat mengenali wajah dan secara otomatis mengoptimalkan kontur wajah ketika pengguna memotret di tepi foto.

Seluruh pembaharuan yang realme berikan diyakini dapat menunjang aktivitas fotografi keseharian anak muda yang terbiasa memanfaatkan smartphone untuk kegiatan hiburan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi