Saturday, April 20, 2024
BerandaGadgetRekomendasiIntip Hasil Foto Kamera Hyper Vision di Lenovo Z6 Pro

Intip Hasil Foto Kamera Hyper Vision di Lenovo Z6 Pro

Lenovo akan memperkenalkan HP flagship terbarunya – Z6 Pro di Beijing pada 23 April. Salah satu yang menarik adalah termasuk kamera Hyper Vision baru yang menurut beberapa laman akan menampilkan empat modul, yang mampu menghasilkan bidikan 100MP. Kamera utama akan memiliki sensor 48MP, tetapi kami masih belum memiliki detail tentang tiga lainnya. Hari ini, VP Chang Cheng dari Lenovo mengungkapkan beberapa contoh pengambilan foto yang diambil dengan kamera Z6 Pro, dikutip dari GSMArena.

Ada tiga pemotretan di siang hari, tiga pemotretan malam hari serta trio foto matahari terbit / terbenam. Redaksi Techdaily tidak dapat menilai kemampuan kamera itu secara keseluruhan karena kami tidak memiliki konfirmasi apakah foto itu diambil dari sampel langsung HP tersebut, namun mereka tampaknya mengemas beberapa hasil foto dengan sangat detail.

Video terpisah berfokus pada kecakapan fotografi makro ponsel. Sekali lagi, sulit untuk memberikan penilaian apa pun tanpa ada referensi pasti, tetapi apapun itu hasil fotonya hmm terlihat hebat.

 

Z6 Pro sudah terdaftar di situs Lenovo dan JD.com dan kami menantikan acara 23 April untuk melihat apa itu kamera Hyper Vision yang digadang-gadang jadi andalan di Z6 Pro.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi