Thursday, April 25, 2024
BerandaGadgetLaptop Sering Lemot? Cek Penyebabnya

Laptop Sering Lemot? Cek Penyebabnya

Techdaily.ID Laptop masih jadi kebutuhan utama bagi hampir semua orang dalam beraktivitas. Mulai dari karyawan, pelajar, pebisnis dan mahasiswa.

Namun, jika laptop yang Kamu pakai saat ini sering lambat atau lemot, tentunya bisa menghambat pekerjaan Kamu. Ada beberapa penyebab laptop lemot seperti terinfeksi virus, storage penuh, terlalu banyak software dan file, kapasitas storage kecil, membuka banyak tab browser dan banyak lagi.

BACA JUGA
Tips & Trik Ambil Foto Estetik Di Kondisi Apapun Dengan realme XT

Berikut penyebab laptop lemot.

1. Storage penuh

Faktor utama penyebab laptop lemot adalah storage yang terdapat pada laptop penuh. Ini disebabkan oleh banyak file dan software yang ada di laptop.

File seperti foto ataupun video biasanya memiliki kapasitas yang lebih besar dibandingkan file dokumen. Software edit foto atau video, game dan lainnya memiliki ukuran besar sehingga sanggup menguras kapasitas storage dan menghambat kinerja laptop.

2. Kapasitas storage kecil

Kapasitas storage kecil seperti RAM dan HDD atau SSD juga bisa menghambat performa laptop. Apalagi jika kapasitas storage kecil diisi oleh banyak file dan software.

3. Usia storage yang sudah usang

Selain penuh, usia HDD atau SSD yang sudah lama juga sering membuat laptop lemot. HDD atau SSD memiliki batas usia dalam penggunaan. Jika batas usianya sudah habis, tentunya mempengaruhi performa storage tersebut sehingga mempengaruhi kinerja laptop pula.

4. Terlalu banyak membuka tab pada browser

Para karyawan biasanya sering membuka banyak tab pada browser mereka ketika browsing internet dalam menyelesaikan pekerjaan. Membuka banyak tab pada browser jelas menghambat performa laptop.

Sebab hal ini cukup menguras kapasitas RAM. Terlebih lagi jika situs yang dibuka memiliki fitur auto-refresh.

5. Terinfeksi virus

Virus tak hanya menghambat performa laptop saja bahkan bisa merusak laptop. Apalagi jenis virus saat ini semakin banyak dengan tingkat serangan yang semakin ganas. Biasanya virus ini menjangkiti laptop dari saat browsing internet ataupun mentransfer file dari flashdisk dan smartphone.

6. Jarang update OS dan jarang bersihkan laptop

Jarang update sistem operasi (OS) bagi pengguna laptop berbasis Windows atau macOS jelas bisa menghambat performa laptop. Biasanya update OS menghadirkan beragam fitur baru yang dapat mempercepat performa laptop.

Selain itu, jarang membersihkan laptop juga mempengaruhi performa laptop. Seharusnya laptop harus rutin dibersihkan seperti cache dan history yang menempel pada browser.

Tak hanya itu file dan software yang sudah rusak juga harus dibersihkan. Karena jika dibiarkan file rusak ataupun cache tersebut dapat menjadi virus yang tak hanya menghambat performa saja bahkan merusak laptop.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi