Thursday, April 18, 2024
BerandaTipsMemaksimalan Fungsi Google Maps, 4 Fitur Ini Pasti Dapat ‘Super’ Membantu

Memaksimalan Fungsi Google Maps, 4 Fitur Ini Pasti Dapat ‘Super’ Membantu

 

Techdaily.id Google Maps, bisa jadi penyelamat saat Anda berpergian. Melalui aplikasi penunjuk jalan itu, Anda bisa sampai ke tempat tujuan secara tepat, ditambah rekomendasi arah real-time. Jadi bisa dipastikan jalur yang Anda ambil itu merupakan arah tercepat, dan bebas macet tentunya.

Hmm… tapi sadarkah Anda bahwa Google Map itu memiliki segudang fitur ‘memudahkan’, misal seperti saat mengunjungi negara lain, Anda dapat memanfaatkan Google Maps untuk menerjemahkan nama tujuan Anda (seperti kafe), alhasil sangat membantu bukan, mempermudah tujuan dan solusi pilihan transpotasi mungkin untuk menuju kesana.

BACA JUGA
Vivo Y200i Diam-Diam Nongol di Daftar Operator, Lengkap dengan Desain, Spesifikasi, dan Harga
BACA JUGA
Cara Update Android di HP Xiaomi

Berikut fitur canggih yang harus Anda fahami sebagai pengguna Google Map sejati, tapi sebelumnya perlu diingat, beberapa fitur ada yang masih terbatas hanya untuk pengguna iPhone saja, tidak pada iOS Android.

  1. Kustomisasi Ikon Kendaraan (hanya iPhone)

Yup, untuk menandakan keberadaan Anda di peta Google Map pasti berbentuk panah biru kecil bukan? Bagi Anda yang merasa bosan dengan hal, bisa Anda ganti sebenarnya agar terasa lebih personal, dengan ikon kendaraan. Tapi pilihanya tidak banyak hanya antara sedan merah, truk hijau atau SUV kuning.

Manfaat dari menganti ikon ini tentu Anda bisa dengan mudah mencerna arah di mana Anda berada di peta, daripada mencari panah biru yang menyatu dengan peta. Sayangnya, ini hanya tersedia untuk driver iPhone sekarang, semoga kedepan ponsel Android juga akan mendapatkan fitur ini di masa depan.

  1. Memesan makanan

Satu fitur yang cukup penting untuk Anda yang kerap melancong ke luar negeri, dan selalu kesulit mencari makanan yang cocok dilidah Anda mungkin? Salah satu cara yang cukup di rekomendasikan ialah dengan cara order makanan online melalui Google Map. Perlu Anda ketahui kini aplikasi ini menggunakan layanan seperti DoorDash, Postmates, Delivery.com, Slice dan ChowNow untuk mengirimkan pesanan makanan. Saat Anda berada di Maps, cari restoran yang berpartisipasi dan ketuk Pesan Online.

Selanjutnya, pilih Pengiriman dan pilih layanan untuk mengirimkan makanan Anda. Sekarang Anda dapat menambahkan apa yang ingin Anda makan ke keranjang Anda. Setelah selesai, pilih Checkout, masukkan detail pembayaran Anda, lalu siap diantar.

  1. Ukur Jarak

Google Maps jga dapat menjabarkan jarak total dalam Jarak Anda ke tempat yang ingin dituju. Caranya mudah tingal pilih opsi ukur jarak dan lanjutkan pada jalur pengukuran hingga Anda memilih seluruh area yang ingin Anda lihat jaraknya. Ketika Anda menggunakan fitur ini secara otomatis Anda akan melihat garis titik-titik biru. Untuk memindahkannya di jalan, Anda harus menyeret jari Anda di layar ke arah yang ingin Anda ukur. Ketika Anda telah mencapai tempat Anda ingin berhenti, ketuk saja.

  1. Temukan Tujuan Dalam Ruangan

Tak dipungkiri satu fitur penting ini cukup jarang Anda gunakan. Pasalnya memang Google Maps sangat identik sebagai penunjuk arah jarak jauh. Padahal ketika menggunakan fitur ini, dengan mudah Anda menemukan toilet, gerbang, restoran, toko, lounge, dan tempat-tempat menarik lainnya di daerah itu.

Untuk memulai, cari tempat yang Anda sambangi melalui Google Maps. Anda dapat memperbesar dan memperkecil untuk melihat lantai yang berbeda dan beralih ke lantai tersebut dengan mengetuk lantai. Fitur ini juga tersedia untuk mal yang berpartisipasi dan tempat besar lainnya. / IM

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi