Thursday, April 25, 2024
BerandaTipsMudah & Simpel, Begini Cara Transfer Saldo LinkAja ke Ovo

Mudah & Simpel, Begini Cara Transfer Saldo LinkAja ke Ovo

Techdaily.idAda yang bilang, cara transfer saldo LinkAja ke Ovo atau penyedia dompet digital lainnya cukup sulit. Padahal, sejatinya tidak sesulit itu ferguso..

BACA JUGA
Muncul Sosok Asli Blackview A80 Pro, Perlihatkan Desain Menarik

Seperti diketahui, pembayaran digital kini menjadi salah satu instrumen pembayaran yang paling tinggi pertumbuhannya di Indonesia. Hal ini didasari pada banyaknya pemain atau penyedia sistem pembayaran digital seperti Ovo, LinkAja, Dana hingga GoPay. 

Kondisi ini kadang membuat kita jengkel karena tidak semua toko online ataupun merchant offline yang menerima semua jenis pembayaran digital ini. Salah satu jalan yang bisa kalian tempuh ketika mengalami hal ini adalah dengan mentransfer saldo dari satu e-wallet ke e-wallet lainnya. 

Pada artikel sebelumnya, kami membahas tentang cara mentransfer saldo Ovo ke Dana. Nah kali ini, kami akan memberikan tips cara transfer saldo LinkAja ke Ovo. Penasaran? Yuk scroll kebawah lagi. 

BACA JUGA
Cara Mengaktifkan Fitur Parental Control di ColorOS 11, Mudah Kok!

Cara transfer Saldo LinkAja ke Ovo

 

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan mengubah akun LinkAja kamu ke Full Service. Untuk melakukannya, kamu bisa mengaktivasi via online ataupun datang langsung ke Customer Service Telkomsel terdekat.

Cara transfer saldo LinkAja Techdaily

Langkah kedua adalah kamu hanya perlu sentuh menu kirim uang yang terdapat pada menu awal. Setelah itu, kamu hanya tinggal memilih opsi Rekening Bank untuk kemudian memilih bank tujuan. 

Langkah ketiga adalah dengan mencari bank tujuan. Dalam hal ini, kamu perlu mencari Bank Nobu karena Ovo bernaung pada Bank ini. 

Cara transfer saldo linkaja techdaily

Langkah keempat yakni tinggal memasukan angka 9 yang disertai dengan nomor ponsel yang digunakan pada Ovo kamu. Sebagai contoh: 90896xxx. Setelahnya, kamu hanya tinggal mengetuk lanjut kemudian tinggal memasukan nominal transfer.

Langkah kelima adalah mengetuk tanda centang pada layar dan memastikan nominal serta nomor Ovo yang ingin ditransfer benar adanya. 

Langkah keenam adalah dengan mengetuk tombol Konfirmasi dan memasukan pin LinkAja kamu. Setelah itu, proses transaksi akan berjalan dan kamu hanya tinggal mengeceknya pada aplikasi Ovo deh. 

Nah, demikianlah cara transfer saldo LinkAja ke Ovo yang mudah dan bisa langsung kamu coba sendiri. Oh iya, jangan lupa bagikan tips ini ke akun media sosial kamu ya, logo Facebook ada di bagian bawah layar loh. 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi