Friday, March 29, 2024
BerandaTipsMusic Party, Cara Baru Dalam Mendengarkan Musik

Music Party, Cara Baru Dalam Mendengarkan Musik

Techdaily.idSeringkali kita mendengarkan musik bersama teman dengan menggunakan speaker bawaan smartphone ataupun bantuan speaker bluetooth. Tapi, pernahkah kamu mendengar sebuah aplikasi bernama Music Party? 

Aplikasi ini memungkinkan kamu bisa memutar musik di lebih dari satu smartphone sekaligus, jadi gak perlu menggunakan speaker bluetooth untuk jadi pengeras suara tambahan deh. 

Jadi, secara singkat aplikasi Music Party akan menyinkronkan beberapa smartphone untuk memutar lagu yang sama. Aplikasi ini sangat berguna ketika kamu sedang hang out bareng teman, alih-alih menggunakan pengeras suara tambahan yang mungkin bisa mengganggu tetangga. Kamu dapat membuat pesta dengan playlist kamu atau bergabung dengan sebuah pesta.

Aplikasi ini sendiri sudah hadir secara pre install pada smartphone OPPO A92. Jadi, kalau kamu salah satu pengguna smartphone ini, kamu bisa langsung menjajalnya deh. 

Selain OPPO A92, aplikasi Music Party juga tersedia pada smartphone OPPO lainnya. Aplikasi ini bisa berjalan pada UI Color OS 6 dan ke atasnya. Jadi, kalau di smartphone mu belum ada aplikasi ini, kamu bisa langsung download di OPPO Store. 

Cara Mengaktifkan Aplikasi Music Party

BACA JUGA
Cara Mengaktifkan Kartu Indosat, Gak Perlu Ke Konter!

Music Party

Setidaknya terdapat dua cara yang bisa kamu lakukan untuk menjalankan aplikasi ini dan mulai mensinkronisasikan lagu bareng teman atau anggota keluarga. 

Cara pertama adalah dengan menghubungkan kedua smartphone tersebut menggunakan hotspot tethering. Kemudian buka aplikasi Music Party tap Create a Party > Sambungkan melalui Hotspot Pribadi dan QR Code akan muncul. Temanmu yang memiliki aplikasi yang sama hanya perlu memindai QR Code untuk bergabung dengan aplikasi ini, lalu tap Selesai.

Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengkoneksikan dua atau lebih smartphone pada jaringan wifi yang sama. Caranya dengan membuka aplikasi Music Party > tap Create a Party > Hubungkan ke jaringan Wifi yang tersedia, tap Next dan QR Code akan muncul dengan seketika. Setelahnya, temanmu tinggal memindai QR code yang tersedia kemudian tap Complete.

Cara Menambahkan Musik

Music Party

Untuk menambahkan lagu kamu hanya tinggal tap +, ketuk lagu yang ingin kamu putar di aplikasi ini, lalu tap Tambah. Sebagai catatan, track lagu yang akan dipilih harus sudah tersimpan pada memori internal smartphone kamu ya.

Jika kamu ingin memiliki smartphone OPPO terbaru, kamu bisa mengikuti program Promo Heboh Buat Lebaran dan berkesempatan untuk mendapatkan cashback serta perangkat bundling setiap pembelian smartphone OPPO. Program yang dimulai pada pertengahan bulan Mei ini menghadirkan cashback hingga Rp. 300 ribu plus TWS Enco W11. 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi