Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetOPPO Reno7 5G Hadir Dengan 2 Varian, Pilih Mana?

OPPO Reno7 5G Hadir Dengan 2 Varian, Pilih Mana?

Techdaily.id – Dua varian OPPO Reno7 5G segera meluncur secara resmi di Indonesia pada tanggal 2 Maret 2022. Kedua varian yang dimaksud adalah OPPO Reno7 5G dan OPPO Reno7 Z 5G. Ayo, mau pilih yang mana?

BACA JUGA
Fakta Menarik Perusahaan OPPO, Kamu Sudah Tahu?

Menurut PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto A, OPPO Reno7 5G dan OPPO Reno7 Z 5G memiliki karakteristik tersendiri. Dengan begitu, kedua varian ini menyasar target pasar yang berbeda pula.

“Orang yang butuh kecepatan, mobilitas akan ke Reno7 5G. Orang yang butuh hasil kamera terbaik dengan prosesor terbaru, dan juga irit daya dengan desain klasik dan breathing light akan beli Reno7 Z 5G,” jelas Aryo dalam event Reno7 Series Pre-Launch di Hotel Santika, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Kamis (24/2/2022).

OPPO Reno7 5G

Spesifikasi kedua perangkat ini memang mendukung target pasarnya masing-masing. Pada OPPO Reno7 5G, misalnya, memiliki baterai 4.500 mAh dan teknologi pengisian daya super cepat 65W SUPERVOOCTM. Teknologi itu membuat perangkat dapat diisi daya hingga 100% dalam waktu sekitar 31 menit. Smartphone ini juga memiliki kompartibilitas 5G pada frekuensi band N1, N3, dan N40 berkat keberadaan prosesor 5G Mediatek Dimensity 900 5G. Tak hanya itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan RAM 8 GB yang dapat diekspansi hingga 5 GB dan juga penyimpanan internal 256 GB yang masih dapat ditambah dengan kartu microSD hingga 1 TB.

Sementara itu, Reno7 Z 5G dilengkapi dengan prosesor Snapdragon® 695 5G. Perangkat ini juga menjadi salah satu smartphone pertama yang menerima peringkat A tingkat atas dalam sertifikasi TÜV SÜD 36-Month Fluency.

Satu hal lagi yang menjadi perhatian OPPO pada perangkat Reno7 Series, yaitu aspek keamanan bagi penggunanya. Aryo mengungkapkan, OPPO menangani privasi data dan keamanan informasi di atas standar industri. Sebagai pengakuan atas hal ini, OPPO telah disertifikasi pihak ketiga, termasuk ISO27001, ePrivacy, dan TRUSTe.

Lalu, ada pula Fitur Anti-Peeping Notifications yang membantu melindungi privasi saat menggunakan perangkat di tempat umum. Dengan mengaktifkan fitur ini, konten notifikasi akan disembunyikan jika perangkat mendeteksi orang lain melihat layar saat pesan muncul.

OPPO Reno7 5G

Rencananya, bersamaan dengan peluncuran kedua smartphone tersebut, pada tanggal 2 Maret 2022 nanti juga akan diluncurkan perangkat OPPO Watch Free serta perkenalan OPPO Reno7. Launching seluruh perangkat tersebut dapat disaksikan melalui media sosial resmi OPPO Indonesia, baik pada halaman Facebook, Instagram maupun YouTube.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi