Saturday, April 20, 2024
BerandaTipsPanduan Singkat Memotret dengan Kamera Mirrorless dan Smartphone

Panduan Singkat Memotret dengan Kamera Mirrorless dan Smartphone

TechDaily.id – Saat ini, memotret lebih banyak menggunakan kamera smartphone atau mirrorless.

Selain bentuknya yang lebih ringkas ketimbang kamera DSLR, kedua gawai tersebut juga bisa dioperasikan dengan lebih mudah.

Meski begitu, terdapat beberapa hal yang harus kalian ketahui sebelum memotret dengan kedua perangkat tersebut. Inilah tips memotret dengan kamera mirrorless dan smartphone.

Gunakan garis pembantu untuk menyeimbangkan foto

Merupakan salah satu teknik dasar untuk komposisi di fotografi, atau biasa disebut rules of thirds, dimana layar kamera dibagi oleh garis horizontal dan vertikal menjadi 9 bagian.

Letakkan objek foto di perpotongan atau di garis-garis pembagi tersebut untuk membuat foto menjadi lebih seimbang.

Fokus pada satu objek

Tiap ingin mengambil suatu foto, tentukanlah satu hal atau bagian penting yang akan menjadi fokus utama dan sisakan ruang kosong atau open space di sekelilingnya. Hal ini akan membuat penikmat foto dapat melihat mana yang menjadi inti dari foto tersebut.

Jangan takut akan ruang kosong atau open space

BACA JUGA
Menanti Update Trobosan Apple watchOS 7

Frame foto atau hasil dari suatu foto tidak harus berisi penuh, sebaiknya disediakan ruang kosong untuk bernafas sehingga cerita yang ingin disampaikan melalui foto bisa tersampaikan dengan baik.

Gunakan cahaya alami & coba menangkap momen candid

Cahaya merupakan salah satu bagian penting dari suatu foto. Cahaya alami seperti cahaya matahari bisa menentukan mood foto yang kita ambil, jadi sebisa mungkin carilah dari arah mana cahaya datang.

Selain cahaya, mengambil foto secara spontan juga bisa membuat foto terlihat lebih alami dan menarik karena kita bisa melihat ekspresi natural dari objek foto kita.

Jangan takut untuk menyunting foto

Menyunting foto bukanlah hal yang salah! Bila dirasa foto yang diambil kurang memuaskan, kita dapat memperbaiki atau mengedit foto tersebut.

Misalnya mengatur brightness atau contrast, cropping maupun menambahkan tone warna, dsb. Tetapi alangkah baiknya apabila dilakukan secara tidak berlebihan sehingga tidak mengubah isi atau konten dari foto tersebut.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi