Friday, April 19, 2024
BerandaGadgetRekomendasiRekomendasi iPhone Termurah Bagi Pengguna Android Yang Ingin Beralih ke iOS

Rekomendasi iPhone Termurah Bagi Pengguna Android Yang Ingin Beralih ke iOS

Techdaily.id – Ketika kita memutuskan untuk mengganti ponsel android kita ke iOS, maka kamu memiliki 7 pilihan yang berbeda dari tiap generasi ponsel iPhone yang bisa kamu pilih. Dari mulai series iPhone paling baru sampai ke series iPhone paling lama akan tetapi kualitas masih bagus, sekarang ini perangkat iPhone memiliki beragam harga tergantung generasi iPhone yang kamu pilih yang mana. Bagi kamu yang berniat untuk mencicipi HP dari Apple ini, setidaknya kamu membutuhkan rekomendasi iphone termurah dengan kualitas yang masih bagus pula dan tentunya sesuai dengan bajet yang kamu miliki.

BACA JUGA
Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi Unggulan Advan G5

Sekedar informasi saja bahwa pada bulan September 2018 yang lalu, pihak Apple sendiri telah menghentikan produksi iPhone series lama diantaranya seperti iPhone SE, iPhone 6S, iPhone 6S Plus dan iPhone X.

Nah, dibawah ini adalah deretan iPhone yang bisa kamu pilih ketika hendak mengganti ponsel android kamu ke produk iOS, list ponsel dibawah ini dirangkum berdasarkan harga dan performa. Simak ulasannya ya !

iPhone 8 Plus

rekomendasi iphone termurah

Rekomendasi iPhone termurah yang pertama yakni iPhone 8 Plus. Smartphone ini dirilis beberapa tahun lalu dan angka pembelinya tidak naik signifikan dibandingkan series sebelumnya. Meskipun begitu, ponsel ini layak untuk kamu pertimbangkan. Kenapa ? Karena ponsel ini memiliki beberapa fitur yang cukup solid seperti halnya dalam pengisian daya menggunakan pengisian nirkabel, chip A11 Apple versi lama dan memiliki kamera top-of-the-line.

Jika kita melihat harganya, bisa dibilang tanggung Degnan iPhone XR, kamu bisa mendapatkan ponsel iPhone 8 Plus dikisaran harga Rp 5 Jutaan.

iPhone 8

rekomendasi iphone termurah

Rekomendasi iphone termurah berikutnya adalah iPhone 8. Ponsel yang satu ini memiliki keuntungan lebih dibandingkan dengan iPhone 8 Plus yaitu ukuran ponselnya.

Meskipun tergolong ukuran yang standar untuk iPhone 8, tapi ponsel ini dilengkapi dengan body berbahan serba kaca sehingga terkesan hebat dan enak digenggam. Layar iPhone 8 juga memang lebih kecil dibandingkan dengan iPhone XR, XS dan 8 Plus.

Tidak seperti iPhone 8 Plus, iPhone 8 tidak memiliki kamera dual-lens. Tapi, soal harga perbedaannya iPhone 8 lebih murah dan untuk pengguna iPhone baru mungkin akan bilang hal ini sangat menguntungkan jika dilihat perbedaan harganya.

Kenapa ? karena iPhone 8 memiliki fitur-fitur yang ada di iPhone 8 Plus, sebut saja pengisian daya yang cepat, menggunakan pengisian daya nirkabel, kamera yang mumpuni, tahan air, menggunakan chip bionic A11 versi lama dan memiliki media penyimpanan 64GB.

BACA JUGA
6 Maret, OPPO Find X2 Siap Meluncur

iPhone XS Max

 

Harga iPhone terbaru

iPhone XS Max dilengkapi dengan desain yang indah, tapi memiliki dua kekurangan. Apa saja ? Pertama, memiliki ukuran dan harga yang besar. Ponsel ini dijual dikisaran harga mulai Rp 7.8 jutaan.

Layar yang besar mengakibatkan kita tidak bisa mengoperasikannya hanya dengan menggunakan satu tangan saja. Meskipun begitu, ponsel ini tergolong ponsel yang memiliki kemampuan yang kuat. Ponsel ini dilengkapi dengan chip A12 Bionic Apple versi terbaru, kamera yang handal, layar OLED dan warna emas membuat kesan elegan.

iPhone 7 Plus

harga iPhone 7 plus terbaru

Rekomendasi iPhone termurah selanjutnya adalah iPhone 7 Plus. Ponsel ini dilengkapi dengan kamera dual-lensa Apple sehingga bisa beralih ke mode potret. Layarnya juga berukuran besar yaitu 5.5 inchi, tahan air dan memiliki daya tahan baterai yang hampir sama dengan iPhone 8 Plus.

Tapi, salah satu kekurangannya adalah pengisian nirkabel dan juga penggunaan processor yang lebih lambat. Harga iPhone 7 Plus memiliki harga yang lebih murah dibandingkan dengan iPhone 8.

iPhone 7 Plus memang tergolong ponsel lama, akan tetapi ini bisa jadi alternatif kita ketika memiliki budget yang pas-pasan untuk membeli ponsel iPhone.

iPhone 7

Daftar iPhone Murah

iPhone 7 termasuk ponsel versi lama yang ada di iPhone, tapi ponsel ini salah satu ponsel yang paling murah di iPhone. Ponsel ini juga memiliki fitur yang umum dibutuhkan banyak orang. Memiliki kamera yang sama dengan iPhone 8, layar berukuran sama dan juga tahan air.

iPhone 7 dengan iPhone 8 memiliki 3 perbedaan utama : Pertama, iPhone 7 tidak memiliki pengisian daya nirkabel, memiliki media penyimpanan lebih kecil yaitu hanya 32GB dan didukung dengan chip A10 Apple yang versi lama.

BACA JUGA
Motorola Pastikan Tunda Penjualan Smartphone Lipat Razr, Kenapa?

Ponsel ini tersedia dengan 4 varian warna berbeda dengan iPhone yang memiliki varian warna sampai 3. Ponsel ini juga memiliki berat yang lebih ringan dikarenakan berbahan alumunium untuk bagian belakangnya dan harga lebih murah.

 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi