Saturday, April 20, 2024
BerandaGadgetRekomendasiResmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi Sharp Aquos R6

Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi Sharp Aquos R6

Techdaily.id – Sharp baru saja meluncurkan sebuah smartphone terbaru yakni Sharp Aquos R6. smartphone ini sendiri datang dengan spesifikasi yang cukup mumpuni. Bahkan, spesifikasi Sharp Aquos R6 sendiri datang dengan dukungan chipset terkuat Qualcomm saat ini yakni Snapdragon 888.

BACA JUGA
Sentuh 2 Miliar Pengguna, WhatsApp Bagikan Tips Keamanan end-to-end

Bahkan, digadang-gadang kalau produsen asal Jepang ini sedang memperluas pengaruh mereka di segmen smartphone ultra high end berkat diluncurkannya seri Aquos R6 ini yang juga ditopang oleh sensor fingerprint ultrasonik yang tentu saja lebih cepat ketimbang pemindai sidik jari pada umumnya. Nah, buat kamu yang penasaran, berikut kami hadirkan ulasan singkat mengenai spesifikasi Sharp Aquos R6.

Dapur Pacu

Seperti yang tadi disinggung di awal, Sharp hadir dengan dukungan chipset terbaik Qualcomm saat ini yakni Snapdragon 888. Chipset ini akan ditemani oleh RAM sebesar 8GB dengan penyimpanan internal mencapai 128GB.

Kamera

Sharp telah bermitra dengan Leica untuk menghadirkan smartphone pertama di dunia dengan sensor CMOS 1 inci. Perusahaan telah menyatakan bahwa sensornya sekitar lima kali lebih besar dari pendahulunya dan memiliki banyak peningkatan juga. Sensor belakang pada perangkat ini juga mendukung autofokus laser cahaya rendah. Sharp menambahkan, mereka menggunakan 7 elemen Leica Summicron, yang memungkinkannya mengambil foto dalam resolusi tinggi. Kamera utamanya memiliki resolusi 20 megapiksel dengan aperture f / 1.9 yang dipasangkan dengan lensa 12,6 ToF.

BACA JUGA
Review OPPO Band: Kualitas Andal, Fitur Kaya, Harga Ramah Dikantong!

Layar

Berbicara mengenai layar, perangkat ini menggunakan WUXGA Pro IGZO OLED berukuran 6,6 inci dengan resolusi 1.260 x 2.730px (2K +) dan kecepatan refresh tinggi mencapai 240Hz. Layar ini menawarkan kecerahan puncak 2000 nits dan bahkan mendukung HDR dengan rasio kontras 20.000.000: 1.

Baterai

Masuk ke bagian baterai, smartphone ini hadir dengan baterai yang punya kapasitas yang cukup besar yakni 5000 mAh. Akan tetapi belum diketahui pasti mengenai dukungan pengisian daya cepatnya. Namun, bisa dipastikan kalau baterai ponsel ini mendukung Intelligent Charge 2.0. Selain itu, smartphone ini juga diketahui berjalan pada sistem operasi Android 11 dan sudah tersertifikasi IPX8 yang tahan air dan debu.

 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi