Friday, April 19, 2024
BerandaReviewLaptopReview Acer Swift 3 OLED: Tipis, Ringan, Bertenaga !!

Review Acer Swift 3 OLED: Tipis, Ringan, Bertenaga !!

Techdaily.id – Mencari laptop powerful tapi tetap stylish, Acer Swift 3 OLED (SF314-71) jawabannya. Jika kamu ingin tahu bagaimana performa laptop dari Acer, kamu bisa mengetahui review Acer Swift 3 OLED. 

Laptop Acer Swift 3 OLED (SF314-71) dirancang bagi pengguna untuk mengikuti tren dengan gaya hidup modern. Perangkat cocok untuk pemula dan pekerja dengan mobilitas tinggi yang menginginkan laptop ringkas dan menawarkan pengalaman visual spektakuler, dan pengalaman komputasi tinggi. 

Swift 3 OLED juga mempunyai fitur lain yang dapat membantu pengguna. Lantas bagaimana keunggulan dari perangkat Acer ini? Berikut ini ulasannya. 

Review Acer Swift 3 OLED 

Desain

Review Acer Swift 3 OLED dimulai dari bagian desain. Perangkat Acer yang satu ini mempunyai desain elegan dan ringkas. Di bagian cover, perangkat akan terlihat minimalis tanpa banyak ornamen di sana. Hanya ada tulisan Acer pada bagian atas punggung perangkat. 

Material di punggung perangkat juga tidak licin. Beralih ke bagian dalam, saat membuka perangkat kamu akan menemukan tulisan Acer bertengger di bagian atas keyboard dekat dengan layar. 

Di sisi atas kanan terdapat speaker. Menariknya, kamu akan menemukan sensor fingerprint di bagian kanan keyboard. Sensor bisa menjaga keamanan perangkat dan file yang terdapat di dalamnya.

Pada sisi kanan dan kiri perangkat tidak banyak terlihat port. Di sisi kiri perangkat kamu akan menemukan port untuk pengisian daya Type-C, HDMI, dan juga USB. Pada sisi kanan juga terdapat port USB dan juga jack headphone. 

BACA JUGA
Review OPPO Band: Kualitas Andal, Fitur Kaya, Harga Ramah Dikantong!

Kendati demikian bagian sisi perangkat terlihat sedikit lebih tebal. Sedangkan bobot perangkat Swift 3 OLED juga tidak terlalu ringan. Karena, perangkat mempunyai bobot 1,4 kg. 

Layar

Sesuai namanya, Swift 3 OLED dibekali dengan panel OLED. Swift 3 OLED mengusung layar OLED berukuran 14 inci beresolusi 2880×2800 piksel, dengan cakupan warna akurasi tinggi 100 persen DCI-P3. 

Rasio layar ke bodinya mencapai 92 persen yang memungkinkan bezelnya dibuat menjadi tipis. Selain itu, OLED Swift 3 OLED juga telah mendapatkan sertifikasi TUV Rheinland EyeSafe yang menandakan layar memiliki kadar sinar biru yang aman untuk mata pengguna tanpa mengurangi tingkat akurasi warna yang ditampilkan. 

Layar Swift 3 OLED juga sudah mendukung refresh rate 90Hz dan response time 0.2ms untuk transisi super halus yang sangat nyaman saat digunakan untuk bermain game casual. Berkat layar yang jernih ini menonton video atau bermain game, mata bisa dimanjakan. 

Apalagi untuk menambah kenyamanan, Acer menyematkan fitur Display HDR True Black 500 rasio kontras 1.000.000:1 dan tingkat kecerahan 500 nits, yang akan membuat warna menjadi lebih hidup serupa dengan objek nyatanya. 

Performa

Meski bodi ringkas dan elegan, performa perangkat ini tidak bisa diragukan. Swift 3 OLED dibekali dengan 12th Gen Intel® Core™ i5-12500H Processor dan Intel® Core™ i7-12700H Processor. Tapi, tim mendapatkan kesempatan mengulas Intel® Core™ i7-12700H Processor. 

BACA JUGA
Review realme 8, Banyak Fitur Portrait Unggulan

Proses juga telah dioptimalkan untuk multitasking dan produktivitas. Apalagi dengan dukungan Intel® Evo™ Platform, respons perangkat juga sangat ngebut. Untuk grafis, perangkat mengandalkan Intel® Iris® Xe Graphics eligible Graphics Special Technology.

Untuk memori, perangkat juga dibekali dengan dual-channel LPDDR5 SDRAM. Berkat perpaduan prosesor, grafis, dan memori yang disematkan di perangkat, bermain game menjadi lebih asyik.

Game dapat dimainkan dengan mulus. Selain itu, tampilan grafis juga begitu tajam. Penggunaan laptop untuk multitasking juga sangat smooth untuk digunakan. Misalnya saat digunakan untuk bekerja, perpindahan antara aplikasi pun menjadi semakin smooth. 

Bekerja juga lebih nyaman dalam kondisi gelap. Karena, pada keyboard terdapat backlit. Dengan begitu, mengetik tidak kesulitan dalam mencari huruf pada keyboard. Keyboard pun sangat nyaman untuk digunakan.

Tak hanya penggunaan semata, perangkat juga diuji melalui benchmark menggunakan PC Mark 10. Hasil menunjukkan skor 4608. Dengan detail Essentials mempunyai skor 8864, productivity 5746, dan digital content creation 5214.

Baterai

Berbicara soal baterai, Swift 3 OLED dibekali dengan baterai 57 Wh 3-cell Li-ion battery. Perangkat juga sudah didukung dengan teknologi fast charging. Baterai bisa terisi penuh dalam waktu sekitar 2 jam. 

BACA JUGA
Review Xiaomi Mi Band 5, Pilihan Cocok Saat PSBB
Review Acer Swift 3 OLED

Baterai juga tergolong sangat awet digunakan. Berdasarkan pengalaman, dari kapasitas 100 persen, baterai masih tersisa sekitar 71 persen dalam penggunaan selama satu setengah jam. 

Fitur Pintar

Mendukung kebutuhan para profesional, Swift 3 OLED memiliki kamera depan beresolusi FHD yang menggunakan teknologi Temporal Noise Reduction (TNR) dari Acer, yang mampu menghasilkan gambar berkualitas tinggi bahkan dalam kondisi lingkungan dengan cahaya redup.

Fitur semakin lengkap dengan kehadiran Acer PurifiedVoice yang didukung dengan AI Noise Reduction, membuat panggilan video tidak pernah sebagus ini. Swift 3 OLED juga sudah didukung fitur Windows Hello yang terintegrasi dengan sensor fingerprint, memudahkan membuka kunci tanpa perlu memasukkan password. 

Kesimpulan

Swift 3 OLED cocok bagi pengguna yang mencari laptop powerful dengan desain minimalis. Untuk harganya sendiri, laptop ini dibanderol Rp13.499.000 untuk varian Intel® Core™ i5 Processor dan Rp16.499.000 untuk varian Intel® Core™ i7 Processor. Kedua varian sudah dilengkapi dengan Windows 11 Home, Microsoft Office Home & Student 2021 serta garansi 3 (tiga) tahun servis, 2 (dua) tahun suku cadang dan gratis 1 (satu) tahun Accidental Damage Protection.

Mendukung layar OLED juga dapat memanjakan mata pengguna. Tidak hanya ketika menonton tapi juga menikmati game yang dimainkan di perangkat Acer OLED yang satu ini. Kehadiran sensor fingerprint juga mempermudah pengguna laptop.

REVIEW OVERVIEW

Desain
Layar
Performa
Baterai

SUMMARY

Swift 3 OLED cocok bagi pengguna yang mencari laptop powerful dengan desain minimalis. Untuk harganya sendiri, laptop ini dibanderol Rp13.499.000 untuk varian Intel® Core™ i5 Processor dan Rp16.499.000 untuk varian Intel® Core™ i7 Processor. Kedua varian sudah dilengkapi dengan Windows 11 Home, Microsoft Office Home & Student 2021 serta garansi 3 (tiga) tahun servis, 2 (dua) tahun suku cadang dan gratis 1 (satu) tahun Accidental Damage Protection.
Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi

Swift 3 OLED cocok bagi pengguna yang mencari laptop powerful dengan desain minimalis. Untuk harganya sendiri, laptop ini dibanderol Rp13.499.000 untuk varian Intel® Core™ i5 Processor dan Rp16.499.000 untuk varian Intel® Core™ i7 Processor. Kedua varian sudah dilengkapi dengan Windows 11 Home, Microsoft Office Home & Student 2021 serta garansi 3 (tiga) tahun servis, 2 (dua) tahun suku cadang dan gratis 1 (satu) tahun Accidental Damage Protection.Review Acer Swift 3 OLED: Tipis, Ringan, Bertenaga !!