Friday, April 26, 2024
BerandaReviewReview OPPO Watch Free : Wearable Device Kekinian, Bantu Jaga Kesehatan!

Review OPPO Watch Free : Wearable Device Kekinian, Bantu Jaga Kesehatan!

Techdaily.id – Bersamaan dengan peluncuran OPPO Reno7 Series 5G, OPPO juga meluncurkan perangkat OPPO Watch Free. Tim Redaksi Techdaily pun berkesempatan untuk melakukan review OPPO Watch Free ini yang diharapkan dapat menjadi rujukan bagi kamu yang sedang mencari wearable device.

BACA JUGA
Tips Beli Smartphone untuk Tahun Baru

OPPO juga membundling perangkat ini bersama dengan OPPO Reno7 Series 5G. Hal ini berarti kamu bisa mendapatkan perangkat smartwatch ini secara lebih murah, jika kamu membeli OPPO Reno7 Series 5G juga. Nah, buat kamu yang penasaran dengan perangkat ini, yuk simak review OPPO Watch Free berikut yang sudah disiapkan oleh tim Redaksi Techdaily.

Review OPPO Watch Free

Desain & Layar
Seperti biasa, review ini kami mulai dari bagian desain dan layar. Perangkat ini hadir dengan dua piliha warna yakni hitam dan vanilla. Smartwatch yang satu ini memiliki dimensi 46.0 mm × 29.7 mm × 10.6 mm dengan berat total 32,6 gram. Sementara untuk layarnya sendiri, OPPO membenamkan layar Amoled berukuran 1.64 inci yang sangat terang dan tajam.

Menurut kami, smartwatch ini cukup ringan digunakan dan tidak terlalu membebani pergelangan tangan kamu. Hadirnya layar Amoled juga sangat memudahkan kami untuk mengintip pesan teks dari smartphone ketika berkendara. Pasalnya, layar dari OPPO Watch Free cukup cerah dan menyesuaikan kondisi.

review OPPO Watch Free

Semisal, saat kondisi terik, layar dari smartwatch ini tetap menampilkan informasi dan visualisasi yang jelas. Sementara saat kondisi malam hari, tingkat kecerahan layar pun tidak terlalu terang yang akan merusak pandangan. Intinya, smartwatch ini sangat cocok digunakan bagi kamu yang ingin tetap terkoneksi meskipun sedang berkendara menggunakan sepeda motor.

Apalagi, OPPO memberikan 40 stylish watch faces yang bisa kamu terapkan pada smartwatch ini sesuai dengan selera. Kamu juga dimungkinkan untuk mengkustomisasi watch faces tersebut dengan foto. Kamu bisa memajang foto terbaik kamu pada smartwatch ini juga loh. Jadi semakin kece kan.

Konektivitas
Selain dari segi desain, untuk urusan konektivitas sendiri OPPO Watch Free cukup mudah terkoneksi. Bahkan, jika kamu menggunakan perangkat OPPO, kamu bisa lebih mudah lagi mengkoneksikan perangkat ini.

Pada pengujian kali ini, kami bahkan menggunakan iPhone untuk terkoneksi dengan OPPO Watch Free. Kami hanya perlu menginstal aplikasi Heytap Health. Setelah itu, kami hanya memerlukan waktu kurang dari 2 menit untuk menghubungkan perangkat ini dengan iPhone tersebut.

Rekam jejak kesehatan kamu juga bisa tersinkronisasi pada aplikasi Apple Health, sehingga kamu bisa dengan mudah menyesuaikan rekam kesehatan kamu selama ini dan OPPO Watch Free akan melanjutkan petualangan hidup sehat kamu.

Sensor dan Fitur Monitoring Kesehatan
Satu hal yang kami suka pada perangkat smartwatch ini adalah untuk urusan sensor. OPPO Watch Free memiliki banyak sensor yang akan membantu kamu dalam memonitor kesehatan tubuh. terdapat sensor-sensor seperti 6-axis motion sensor, optical heart rate sensor, optical SpO2 sensor, dan ambient light sensor.

review oppo watch free

Sementara untuk fitur monitoring kesehatan sendiri, smartwatch ini memiliki beberapa fitur seperti Continuous second-level SpO2 monitoring, Sleep Monitoring, Real-time Heart Rate monitoring, Daily Activity, dan Stand-up Reminders.

Fitur monitoring ini juga cukup membantu kami dalam mengukur berapa kalori yang terbuang saat menjalankan aktivitas sehari-hari. Mulai dari berjalan kaki, hingga pengingat untuk bangun dan bergerak ketika terlalu lama duduk.

Fitur Unggulan
Pada bagian ini, kami akan mengulas beberapa fitur unggulan dari OPPO Watch Free. Diharapkan, sederet fitur unggulan ini bisa menjadi sebuah referensi bagi kamu yang ingin membeli perangkat ini. Menurut kami setidaknya terdapat beberapa fitur unggulan.

Pertama adalah OSleep, fitur ini berguna untuk memantau dan menganalisa tidur lebih profesional, komprehensif, dan dipersonalisasi untuk sebelum, selama, dan setelah tidur untuk efektif mendeteksi masalah tidur dan memberikan saran waktu tidur yang tepat. Fitur ini juga bekerjasama dengan sensor Spo2 dan menghasilkan sebuah fitur baru yakni Snore Assesment, fitur ini akan menggabungkan data SpOâ‚‚ dan detak jantung untuk menilai risiko masalah pernapasan. Fitur ini merupakan pelindung kesehatan tidur komprehensif yang tepat di pergelangan tangan.

review oppo watch free

Kedua, yakni dukungan sertifikat tahan air 5ATM, yang artinya adalah smartwatch ini mampu bertahan pada tekanan air hingga 50 meter. Akan tetapi, bukan berarti smartwatch ini bisa kamu ajak snorkling di laut lepas ya, karena tentu saja terdapat tekanan yang berbeda dan tingkat keasaman air yang berbeda pula ketimbang kolam renang.

Ketiga, hadirnya teknologi pengisian daya cepat VOOC Flash Charging. Hal ini sangat memudahkan pengguna yang kerap kali ‘malas’ dalam mengisi ulang daya baterai dari smartwatch mereka.

Baterai
Masuk ke bagian baterai, perangkat ini menggunakan baterai berkapasitas 230mAh dan didukung oleh sistem pengisian daya cepat VOOC Flash Charging. Pihak OPPO mengklaim kalau baterai dari perangkat ini mampu bertahan hingga 14 hari pemakaian. Akan tetapi, saat kami mengujinya baterai OPPO Watch Free hanya mampu bertahan kurang lebih sekitar 10 hari saja.

Hal ini cukup wajar mengingat terdapat banyak notofikasi pada smartphone kami dan disampaikan pula oleh OPPO Watch Free. Selain itu, kami juga sempat beberapa kali menggunakan perangkat ini sebagai ‘remote’ untuk mengambil foto.

Kesimpulan
Review OPPO Watch Free masuk ke bagian kesimpulan. Menurut kami, perangkat ini bisa menjadi salah satu rekomendasi wearable device untuk kamu miliki. Selain ditopang oleh sederet teknologi canggih, OPPO Watch Free juga memiliki desain yang menarik. Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp 1.399.000,-

BACA JUGA
Review realme narzo 50, Alternatif HP Gaming Ramah Kantong!

Nah, gimana menurut kamu? Apakah perangkat ini sesuai dengan apa yang kamu cari?

REVIEW OVERVIEW

Desain & Layar
Fitur Kesehatan
Fitur Unggulan
Baterai

SUMMARY

Review OPPO Watch Free masuk ke bagian kesimpulan. Menurut kami, perangkat ini bisa menjadi salah satu rekomendasi wearable device untuk kamu miliki. Selain ditopang oleh sederet teknologi canggih, OPPO Watch Free juga memiliki desain yang menarik. Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp 1.399.000,-
Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi

Review OPPO Watch Free masuk ke bagian kesimpulan. Menurut kami, perangkat ini bisa menjadi salah satu rekomendasi wearable device untuk kamu miliki. Selain ditopang oleh sederet teknologi canggih, OPPO Watch Free juga memiliki desain yang menarik. Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp 1.399.000,-Review OPPO Watch Free : Wearable Device Kekinian, Bantu Jaga Kesehatan!