Friday, April 19, 2024
BerandaGadgetRilis realme X50 di Tiongkok, realme Siap Populerkan 5G ke Seluruh Dunia

Rilis realme X50 di Tiongkok, realme Siap Populerkan 5G ke Seluruh Dunia

Techdaily.ID – realme berupaya memegang tren 5G dan akan menghadirkan smartphone 5G yang terjangkau dan trendi bagi generasi muda. Sebagai pendukung utama jaringan 5G, realme akan melakukan segala upaya untuk membangun kehidupan cerdas dengan smartphone premium dan produk IoT. Langkah tersebut dimulai dari peluncuran smartphone 5G realme X50 di Tiongkok kemarin.

realme X50 5G dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon 765G yang tentunya sudah terintegrasi 5G, sehingga memberikan tampilan yang lebih baik. Dengan layar 6.75 inci, smartphone ini dilindungi lapisan Corning Gorilla Glass 5. realme X50 5G juga memiliki fitur Sunlight Display Technology dan Dark Mode.

Smartphone 5G ini mengandalkan dua kamera di bagian depan dengan sensor Sony IMX471 beresolusi 16 MP dan 8 MP. Untuk kamera utama, realme X50 5G mengandalkan 4 kamera dengan Samsung GW1 sebagai sensor utamanya. Sensor Samsung GW1 ini dapat menghasilkan foto beresolusi 64 MP. Untuk kamera lainnya terdiri dari 8 MP ultrawide, 12 MP untuk telephoto dan 2 MP untuk macro.

Jaringan 5G dari realme X50 5G ini dapat berfungsi dengan baik berkat mesin AI generasi kelima yang sudah mendukung dual-mode 5G dengan koneksi Wi-Fi ganda untuk koneksi yang cepat dan stabil.

Meski sudah mulai digaungkan sejak beberapa tahun lalu, teknologi seluler generasi kelima alias 5G pada tahun 2020 akan menjadi semakin matang. Teknologi 5G bukan hanya monopoli perangkat berharga mahal. Qualcomm telah menelurkan system-on-chip (SoC) untuk ponsel menengah yang sudah mendukung 5G seperti yang digunakan oleh realme X50. Bisa diduga kedepannya beragam smartphone 5G akan lebih banyak bermunculan di pasar tahun ini.

Di masa depan, realme menargetkan menjadi pemain teknologi yang mempopulerkan teknologi canggih, membuat lebih banyak konsumen menikmati manfaat 5G, kecerdasan buatan (AI) dan IoT atau biasa disingkat menjadi AIoT.

Dengan adanya teknologi jaringan seluler generasi kelima yang berkecepatan tinggi itu, kapasitas data di seluruh dunia diperkirakan akan meningkat hingga mencapai 175 zettabyte pada tahun 2025 mendatang, atau kira-kira 175 triliun terabyte. Angka tersebut melonjak drastis dari tahun 2010 lalu yang tercatat sebesar 1,2 zettabyte.

Internet generasi kelima ini memang menarik karena tawaran konektivitas skala besar, kecepatan hingga 100 kali lipat, dan latency yang 25 kali lebih rendah dari 4G. Berbeda dengan internet generasi sebelumnya, 5G akan lebih banyak diadopsi untuk IoT secara komersil.

realme berkomitmen untuk mempercepat implementasi konektivitas 5G di seluruh dunia. Memanfaatkan seluruh pasar global untuk membawa pengalaman menjelajahi 5G yang lebih baik melalui produk baru, dan membantu produsen lokal 5G menguji infrastruktur untuk membangun internet 5G demi memasuki era 5G yang lebih cepat.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi