Saturday, April 20, 2024
BerandaGadgetSamsung Galaxy S21 Ultra 5G Dukung Karya Sineas Muda

Samsung Galaxy S21 Ultra 5G Dukung Karya Sineas Muda

Techdaily.id – Selama menjalani era new normal masyarakat cenderung menghabiskan waktu di rumah sehingga cenderung memanfaatkan internet dalam kegiatan sehari-hari. Salah satunya adalah dalam mencari hiburan. Untuk itu Samsung menghadirkan program Galaxy Movie Studio yang telah hadir sejak 2019 dan ingin terus serta memberikan sebuah tontonan yang berkualitas sekaligus mendukung para sineas muda berbakat untuk mengembangkan potensinya dalam membuat sebuah video dengan kualitas film. Para sineas muda ini siap untuk melanjutkan karyanya membuat video dengan kualitas seperti film menggunakan teknologi Samsung Galaxy S21 Ultra 5G.

Samsung kembali mengundang ketiga pemenang dari Galaxy Movie Studio 2020 untuk membuat karya video terbaik dan berkesempatan mewujudkan impiannya untuk memproduksi fil epik dan profesional bersama dengan sutradara terkenal di Indonesia, melalui teknologi perangkat pintar GalaxS21 Ultra 5G terbaru yang dibekali dengan teknologi unggulan dengan kamera 108 MP sehingga mampu menghasilkan kualitas video hingga resolusi 8K dan memberikan pengalaman membuat dan menonton video super epik.

BACA JUGA
Samsung Galaxy Movie Studio Kembai Ajak Sineas Muda bikin Film Pendek Bareng Sutradara Pro!

Kualitas video terbaik yang dihasilkan oleh Samsung Galaxy S21 Ultra 5G bisa langsung dinikmati di Samsung QLED Smart 8K TV. Dengan hadirnya teknologi epik ini diharapkan bisa menginspirasi para sineas muda dalam berkarya untuk membuat film ke tahap yang lebih serius dan profesional. Hal tersebut diungkapkan oleh Miranda Warokka, IT & Mobile Director Samsung Electronics Indonesia.

Galaxy Movie Studio dibentuk sejak tahun 2019 untuk menjadi wadah bagi para pengguna smartphone Samsung dalam memperkaya keahliannya dalam membuat konten video dengan kualitas seperti film. Dengan dukungan dari berbagai pihak, Galaxy Movie Studio mendapat sambutan positif dari para konsumen dan sutradara Indonesia yang terlibat.

Di tahun ketiganya, Galaxy Movie Studio menghasilkan tiga sineas muda berbakat sebagai pemenang dari kompetisi yang memproduksi movie-like konten. Mereka adalah Rezy Junio Bernessa sebagai pemenang kategori Best Picture, Hasna Rafida sebagai pemenang kategori Best Cinematography dan Kenza Luthfiani sebagai pemenang kategori People Choice’s. Ketiganya masih melanjutkan perjalanannya membuat film pendek ciptaannya sendiri menggunakan Galaxy S21 Ultra 5G.

BACA JUGA
Fitur Kamera Samsung Galaxy S21 Series

Selama dua minggu kedepan ketiganya ditantang untuk membuat video epik karya mereka sendiri dengan tema “Finding Oneself Through Epic Journey” yang semuanya akan direkam menggunakan Galaxy S21 Ultra 5G. Penilaian akan didasarkan pada kekuatan cerita, pertokohan dan karakter juga pengambilan visual yang epik. Hasil terbaik ini akan membawa para sineas muda menjadi bagian dari produksi film pendek Galaxy Movie Studio 2021 bersama sutradara profesional yang akan segera Samsung Umumkan. Ditambahkan oleh Miranda bahwa setelah pembekalan di Galaxy Movie Studio di tahun pertama dan tahun kedua, kini Samsung akan menjadikan nyata bahwa kecanggihan teknologi Samsung dapat menciptakan sebuah hasil film pendek yang epik dan profesional. “Kami pun senantiasa mendukung seluruh masyarakat yang juga mau berkarya dalam industri perfilman Indonesia. Tentunya teknologi Samsung juga dapat menjadi wadah untuk kita menghasilkan dan menikmati video dengan kualitas terbaik”, tutup Miranda.

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi