Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetRekomendasiSegera Diluncurkan, Intip Spesifikasi MacBook Pro 2021

Segera Diluncurkan, Intip Spesifikasi MacBook Pro 2021

Techdaily.id – Dikutip dari laman MacRumours, MacBook Pro ukuran 14 inci dan 16 inci diperkirakan mulai didistribusikan selama periode Agustus sampai November 2021 sebanyak 600.000 – 800.000 unit. Spesifikasi Macbook Pro 2021 ini diperkirakan bakal datang dengan ‘jeroan’ yang punya kinerja tinggi dan hemat pemakaian baterai.

BACA JUGA
Review realme Book, Debut Paripurna Laptop realme!

MacBook Pro 14 inci dan 16 inci dilakukan produksi massal pada kuartal ketiga tahun ini.

Sementara itu bocoran lain yang berkembang, kedua produk Apple ini dibekali dengan layar mini LED baru dan memiliki desain anyar. Keduanya juga ditanamkan chip silikon Apple yang lebih cepat dan kuat.

Kabar ini sekaligus memperbarui isu sebelumnya yang menyebutkan bahwa kemungkinan MacBook Pro 14 inci dan 16 inci dirilis September 2021.

Melansir situs MacRumors, peluncurannya diduga dilakukan bersamaan dengan iPhone 13 dan Apple Watch Series 7. Secara teori hal tersebut sangat memungkinkan, hanya saja Apple bisa jadi lebih puas merilis secara eksklusif untuk produk Mac.

BACA JUGA
Techdaily Editorial Choice: 5G Flagship Killer - realme GT Master Edition

Menurut database Eurasia, Apple memiliki beberapa produk yang belum dirilis hingga saat ini dari produk Mac dan Apple. Data yang ada hanya berupa identitas model. Namun, diperkirakan produk tersebut berupa Macbook Pro dan Apple Watch Series 7 untuk perilisan selanjutnya.

Spesifikasi MacBook Pro 2021 ukuran 14 dan 16 Inci menurut laman 9to5Mac, memiliki keunggulan yang terletak pada peningkatan kinerja dan masa pemakaian baterai yang lebih lama dengan chip M1X. Baik MacBook Pro 14 inci atau 16 inci diharapkan telah ditanamkan prosesor dengan kecepatan dan kinerja tinggi namun tetap hemat energi.

spesifikasi macbook Pro 2021

Sementara itu, ukuran RAM dimunginkan maksimal sampai 64GB. Mengutip Techradar, perkiraan lain terkait fitur MacBook Pro 1 inci dan 16 ini adalah masih digunakanya pengisian daya MagSafe.

Selain itu, kemungkinan diberikan peningkatan pada webcam yang memiliki resolusi 1080p. Demikian pula pada Touch Bar, bisa jadi akan dihilangkan. Apple merasa optimistis tentang penjualan produk-produknya. Perusahaan mengharapkan terjadi penjualan mencapai 23 juta MacBook hingga akhir tahun ini, atau mengalami kenaikan 15 persen ketimbang tahun lalu.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi