Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetRekomendasiSegera Meluncur, Ini Spesifikasi iQOO 3 5G

Segera Meluncur, Ini Spesifikasi iQOO 3 5G

Techdaily.id – Sub brand Vivo yakni iQOO akan segera meluncurkan smartphone gaming terbaru mereka yakni iQOO 3 5G beberapa waktu mendatang. Meski belum resmi diluncurkan, namun spesifikasi iQOO 3 5G sudah diketahui dan datang dengan sederet fitur gaming ungulan.

DIlansir dari Gizmochina (26/2), iQOO rencananya akan meluncurkan smartphone terbaru mereka ini pada akhir Februari untuk pasar India. Kabarnya, mereka bakal menggunakan chipset terbaik milik Qualcomm saat ini.

BACA JUGA
Fitur Baru Instagram Bantu Kamu Biar Gak Di-bully

Meski belum ada tanda-tanda bakal diluncurkan di Indonesia, namun tim redaksi Techdaily telah menyiapkan pembahasan mengenai spesifikasi iQOO 3 5G dan berikut ulasannya.

Chipset Premium

iQOO 3 5G akan datang mengunakan chipset terbaik Qualcomm saat ini yakni Snapdragon 865. Chipset ini sendiri sudah dilengkapi dengan antena 5G sehingga otomatis smartphone terbaru ini bakal; mendukung teknologi jaringan internet mobile generasi kelima tersebut. iQOO 3 5G menjadi smartphone berikutnya yang menggunakan chipset ini, setelah realme X50 Pro yang sudah lebih dulu diperkenalkan beberapa waktu lalu.

BACA JUGA
Xiaomi Poco F2 Pro Dapatkan MIUI Terbaru

RAM & Penyimpanan Besar

Snapdragon 865 ini nantinya akan ditemani oleh RAM sebesar 12GB berjenis LPDDR5. Smartphone ini juga merupakan yang pertama di dunia yang menggunakan storage UFS 3.1 yang diklaim memiliki kecepatan transfer data hingga 1,2 Gbps. Smartphone ini juga memiliki dua pilihan penyimpanan internal yakni 128GB dan 256GB.

Fitur Pengisian Daya Super Cepat

Spesifikasi iQOO 3 5G selanjutnya datang dari sektor baterai. Smartphone ini menggunakan baterai berkapasitas 4400 mAh yang menurut kami cukup kecil untuk kelas flagship, apalagi smartphone ini ditujukan untuk sektor gaming. Meski begitu, iQOO membenamkan sistem pengisian daya super cepat 55W yang mempu mengisi baterai hingga 50% dari keadaan nol dalam waktu sekitar 15 menit saja.

Fitur Gaming

Karena memang ditujukan untuk para gamers, smartphone ini memiliki fitur gaming unggulan, salah satunya adalah hadirnya tombol khusus yang dinamakan Monster Touch yang berada di sisi kiri smartphone. tombol ini juga bisa digunakan untuk fungsi map pada game, melompat hingga menembak. Selain itu, hadir pula teknologi pendukung seperti teknologi layar 180 Hz touch respons rate, 4D in game Vibrations dan ultra gaming mode. Terdapat pula teknologi pendingin carbon fiber VC yang berfungsi untuk mereduksi temperatur smartphone hingga 3,5 derajat celcius dan 12 derajat celciuns temperatur CPU.

BACA JUGA
Daftar Smartphone Vivo Terbaik Beserta Spesifikasinya

Kamera

Spesifikasi iQOO 3 5G selanjutnya datang dari segi kamera. Smartphone ini menggunakan kamera depan berkonsep punch hole dengan resolusi 16 MP. Sedangkan untuk bagian belakangnya smartphone ini menggunakan empat kamera yang masing-masing memiliki resousi 48MP sebagai kamera utama, 13MP sebagai lensa ultrawide, 13MP untuk telefoto dan 2MP untuk potrait. Keempat kamera ini membawa beberapa fitur unggulan seperti mode super macro2.5cm, Super Noght Mode, Super Anti Shake dan mode perekaman video 4K dengan 30 fps.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi