Friday, March 29, 2024
BerandaGadgetRekomendasiPengalaman Menggunakan Sinematik Video Portrait di OPPO Reno6 versi ColorOS 12

Pengalaman Menggunakan Sinematik Video Portrait di OPPO Reno6 versi ColorOS 12

Techdaily.id – Jika kamu seorang konten kreator, mungkin kamu sudah tidak asing dengan konsep sinematik video portrait yang bisa kamu jadikan konten sosial media. Buat kamu yang belum tahu, konsep sinematik look sendiri merupakan video yang terlihat seperti layaknya film. 

BACA JUGA
Review OPPO Reno8 Pro 5G : Desain Ikonik Kamera Ciamik!

Jadi video sinematik disini adalah sebuah cara bagaimana kita membuat video layaknya film dengan memaksimalkan teknik, visual, audio dan juga jalan cerita. Nah, salah satu teknik yang biasanya ada dalam konsep sinematik adalah bluring atau portrait video. 

Sehingga, sangat wajar jika banyak yang menganggap bahwa menciptakan sinematik video portrait memerlukan perangkat mahal seperti kamera, lensa dengan diafragma besar hingga gimbal. 

Akan tetapi, kamu bisa menciptakan sinematik video portrait tersebut dengan menggunakan smartphone OPPO Reno6. Caranya pun mudah, kamu hanya perlu memanfaatkan fitur Bokeh Flare Portrait yang sudah tersedia pada OPPO Reno6.

Buat kamu yang belum tahu, Bokeh Flare Portrait merupakan sebuah fitur yang pertama kali hadir pada OPPO Reno6.  Fitur ini memungkinkan smartphone secara otomatis memberi efek blur yang dinamis dan kaya warna pada video yang Kamu ambil sehingga hasilnya menjadi lebih artistik. 

BACA JUGA
Kelebihan Layanan OPPO Service Center Ketimbang yang Lain

Bokeh Flare Portrait pada kamera OPPO Reno6 mampu menangkap setiap emosi manusia dalam sebuah portrait yang sempurna. Beragam momen portrait atau potret yang bisa dilakukan dengan smartphone ini antara lain meliputi Calmness, Craving, Entrancement, Interest, Nostalgia, Romance, atau Appreciation. 

Saat menggunakan mode ini, kami cukup dikejutkan pada tingkat kedalaman atau depth of field dari kamera OPPO Reno6. Secara singkat, depth of field (DOF) merupakan rentang jarak yang dimiliki objek untuk menghasilkan variasi ketajaman atau fokus pada foto atau video yang dihasilkan dan biasa dikenal dengan sebutan bokeh. 

Efek bokeh yang dihasilkan dari mode ini pun sangat rapi sehingga batas antara foreground dan background menjadi lebih jelas. Selain itu, efek HDR juga sangat terasa pada model ini sehingga akurasi warna yang dihasilkan pun sesuai, tidak under exposure maupun over exposure. 

Buat kamu yang belum tahu, High Dynamic Range (HDR) merupakan sebuah teknologi yang menghasilkan visual dengan kontras besar antara warna terang dan gelap. Teknologi ini juga mampu menampilkan visual dengan tingkat akurasi warna yang tepat dan variasi dalam detail serta gradasi pencahayaan tanpa menghilangkan detail pada gambar.

Sebuah hasil yang biasanya kami jumpai pada kamera profesional yang menggunakan lensa fix dengan diafragma besar seperti f/1, f/1.4, dan f/1.2. 

Tidak melulu soal bokeh, tingkat ketajaman yang dihasilkan dari fitur ini juga terbilang oke. Pengguna juga bisa mengunci titik fokus pada layar smartphone, sekaligus mengatur brightness pada video tersebut. Dengan demikian, kamera OPPO Reno6 akan mengikuti gerak dari objek. 

Bagaimana soal warna nya? Sebuah pertanyaan yang mungkin akan hadir di benak kamu tentunya. Menurut kami mode Bokeh Flare Portrait ini memiliki tingkat saturasi warna yang baik dan sesuai dengan warna kulit dari objek. 

Semua hal ini tentunya bisa kami rasakan berkat kemampuan algoritma canggih milik OPPO Reno6. Seperti diketahui, OPPO sendiri telah melengkapi smartphone mereka dengan teknologi Artificial Intelligence (AI). 

Dengan hadirnya teknologi AI ini, tentunya fitur portrait pada kamera OPPO Reno series menjadi lebih beraneka ragam.

Khusus untuk mode Bokeh Flare Portrait, terdapat teknologi AI deep learning di dalamnya yang mampu melakukan pemahaman frame-by-frame dari video untuk bisa membedakan antara subjek video dan latar belakang video. 

ColorOS 12 di Reno6

Mode Bokeh Flare Portrait sendiri terasa lebih optimal pada sistem operasi terbaru OPPO yakni ColorOS 12 berbasis Android 12. Hal ini tentunya akan berpengaruh pada hasil dari sinematik video portrait buatan kamu. 

Sekedar informasi, ColorOS 12 merupakan sebuah sistem yang disesuaikan dengan Android 12. Pembaruan ini dirancang dengan cermat untuk menjadikan ColorOS 12 mampu memberikan pengalaman yang paling efisien dan intuitif. 

ColorOS terbaru ini membawa antar muka yang lebih ringan dan customizable. Dengan dukungan teknologi yang lebih maju, ColorOS 12 juga dapat memperpanjang masa hidup perangkat menjadi lebih lama, penggunaan memori 30% lebih rendah, serta konsumsi baterai 20% lebih efisien.

Sistem operasi yang diperkenalkan pada pertengahan Oktober tahun lalu ini sudah tersedia untuk pengguna Reno6 secara bertahap dalam versi beta. 

Pembaruan ini akan meningkatkan performa dari smartphone OPPO tak terkecuali pada fitur kamera. Hal ini bisa dilihat dari algoritma pengenalan objek yang lebih presisi sehingga menghasilkan foto dan video dengan portrait yang lebih natural. 

Di bawah ini merupakan contoh pengambilan video menggunakan mode Bokeh Flare Portrait yang kami ambil dari OPPO Reno6 berbasis ColorOS 12 yang menurut kami mengalami peningkatan dalam hal sinematik video portrait. 

OPPO Reno6 juga memiliki sebuah aplikasi editing video yang populer yakni Soloop. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mengedit potongan-potongan video portrait tadi menjadi sinematik look. Simak ulasan kami selanjutnya untuk mengetahui cara membuat Sinematik Video Portrait di OPPO Reno6 versi ColorOS 12. 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi