Wednesday, April 24, 2024
BerandaGadgetRekomendasiSmartphone dengan RAM 12 GB terbaik yang layak kamu miliki

Smartphone dengan RAM 12 GB terbaik yang layak kamu miliki

Techdaily.id–Smartphone saat ini sudah hampir menggantikan berbagai alat, seperti kamera digital atau laptop untuk urusan editing video atau foto. Selain itu, smartphone juga digunakan sebagai alat untuk bermain game. Tak ayal, untuk kamu yang melakukan itu semua memerlukan smartphone baru dengan kapasitas RAM yang besar. Berikut ini daftar smartphone dengan RAM 12 GB terbaik yang layak kamu miliki.

BACA JUGA
Resmi Meluncur, Ini Keunggulan EZVIZ C6N
  1. Samsung Galaxy Note 20 Ultra

smartphone dengan RAM 12 GB terbaik

Galaxy Note 20 Ultra merupakan smartphone dengan RAM 12 GB terbaik yang bisa kamu miliki. Dengan harga 17.500.000 rupiah, kamu sudah bisa membawa pulang smartphone dengan kapasitas RAM 12 GB dan memori internal 256 GB atau 20 juta rupiah untuk kapasitas memori 512 GB.

Untuk chipset yang digunakan, Galaxy Note 20 Ultra mengandalkan Qualcomm SM8250 Snapdragon 865+ dengan kekuatan GPU 2.73 GHz. Galaxy Note 20 Ultra sudah menggunakan OS terbaru Android 10 dengan balutan One UI 2.1 khas Samsung. Untuk daya tahannya, Galaxy Note 20 Ultra menggunakan baterai LiPo 4.500 mAh dan dukungan fast charge 25 watt.

Pada sisi kamera, Samsung Galaxy Note 20 Ultra mengandalkan triple camera pada bagian belakang. Sensor ini terdiri dari, 108 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.33″, 0.8µm, PDAF, Laser AF, OIS; 12 MP, f/3.0, 120mm (periscope telephoto), 1.0µm, PDAF, OIS, 5x optical zoom, 50x hybrid zoom; 12 MP, f/2.2, 120Ëš, 13mm (ultrawide), 1/2.55″, 1.4µm.

  1. OPPO Find X2 Pro

HP jaringan 5G terbaik

Hadir dengan harga lebih murah, 17.200.000, kamu bisa memilih OPPO FInd X2 Pro dengan kapasitas RAM 12 GB dengan kapasitas memori yang lebih besar 512 GB. Pada sisi performa, OPPO Find X2 Pro menggunakan Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+) dengan kekuatan CPU Octa Core 2.84 Ghz dan CPU Adreno 650. 

Perihal daya tahan, OPPO Find X2 Pro menggunakan bateria Li-Po 4.260 mAh dengan kemampuan fast charging 65 watt. Dengan bantuan SuperVOOC 2.0, pihak OPPO mengklaim perangkatnya ini mampu melakukan pengisian daya hingga 100% hanya dalam 38 menit saja.

Pada kamera belakang, OPPO Find X2 Pro menggunakan desain triple camera. Sensor ini terdiri dari 48 MP, f/1.7, 25mm (wide), 1/1.43″, 1.12µm, omnidirectional PDAF, Laser AF, OIS; 13 MP, f/3.0, 129mm (periscope telephoto), 1/3.4″, 1.0µm, 5x optical zoom, PDAF, OIS; 48 MP, f/2.2, 17mm (ultrawide), 1/2.0″, 0.8µm, AF.

  1. Realme X3 SuperZoom

smartphone dengan RAM 12 GB terbaik

Pilihan terakhir dengan harga yang lebih terjangkau, Kamu bisa memiliki Realme X3 SuperZoom sebagai smartphone dengan RAM 12 GB terbaik. Kamu cukup mengeluarkan biaya 7 juta rupiah untuk mendapatkan smartphone dengan kapasitas RAM 12 GB dan ROM 256 GB.

Perhial performa, Realme X3 SuperZoom menggunakan chipset dari pabrikan yang sama Qualcomm. Hanya saja dengan seri yang lebih terjangkau harganya, yaitu Qualcomm SM8150 Snapdragon 855+ (7 nm) dengan kekuatan CPU Octa Core 2.96 Ghz (1×2.96 GHz Kryo 485 & 3×2.42 GHz Kryo 485 & 4×1.78 GHz Kryo 485). Di chipset ini, GPU yang digunakan yaitu Adreno 640 (700 MHz).

Pada sisi baterai, Realme X3 SuperZoom menggunakan Li-Po 4.200 mAh dengan kemampuan fast charging 30 watt. Singkatnya, menurut pihak Realme perangkat ini bisa terisi penuh dalam waktu 55 menit.

Sebanding dengan harga yang lebih terjangkau, Realme menawarkan Quad camera di sisi belakang yang kalah unggul. Modul camera yang digunakan terdiri dari 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.72″, 0.8µm, PDAF;  8 MP, f/3.4, 124mm (periscope telephoto), PDAF, OIS, 5x optical zoom; 8 MP, f/2.3, 119Ëš, 16mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm, 2 MP, f/2.4, (macro).

Itulah daftar smartphone dengan RAM 12 GB terbaik yang bisa kamu dapatkan. Dari harga belasan juta hingga jutaan rupiah, kamu bisa memilih sesuai budget atau kebutuhan kamu. -Dan

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi