Saturday, April 20, 2024
BerandaGadgetRekomendasiIntip Spesifikasi Huawei Mate X2 5G, Segera Rilis Akhir 2020

Intip Spesifikasi Huawei Mate X2 5G, Segera Rilis Akhir 2020

Techdaily.id – Huawei merupakan perusahaan pemasok perangkat telekomunikasi dan jaringan komunikasi besar asal Cina. Memulai tahun 2020, Huawei menyalip Samsung antara Q1 dan Q2 sebagai penjual smartphone terbesar di dunia. Namun, keadaan bisa berubah pada akhir tahun. Diperkirakan pada tahun 2021, perusahaan besar asal Cina lainnya seperti Oppo, akan mengambil tempat Huawei di posisi 3 besar, diikuti oleh Vivo dan Xiaomi. Untuk itu, Huawei berencana merilis Huawei Mate X2 5G pada 22 Oktober mendatang. Simak ulasan spesifikasi Huawei Mate X2 5G yang bocor sebelum rilis dan telah dirangkum redaksi Techdaily.

BACA JUGA
Rilis di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasi vivo Y100 5G

Spesifikasi Huawei Mate X2 5G

Huawei Mate X2 5G merupakan sebuah ponsel lipat keluaran Huawei yang dibekali beberapa keunggulan seperti layar lipat 120 Hz berukuran 8.03 inci, yang dibuat oleh Samsung sendiri. Selain itu, smartphone satu ini memiliki dapur pacu yang didukung chipset Kirin 1000 next generation yang dipasangkan dengan RAM sebesar 8 GB serta memori penyimpanan hingga 128 GB. Bocoran terbaru dari ponsel ini, ialah klaim desain akhir Mate X2 5G, muncul Concept Creator dan LetsGoDigital. Kendati demikian, smartphone lipat Huawei terbaru ini tidak hanya akan mengikuti desain visual dari Galaxy Z Fold 2.

Sementara itu, layar luar Huawei Mate X2 5G yang lebih kecil dikabarkan berukuran 4.5 inci. Untuk spesifikasi kameranya pada seri Mate X2 5G, Huawei menggunakan kamera utama dengan resolusi mencapai 40 MP. Ada pula kamera ultra lebar beresolusi 40 MP dan kamera telephoto 12 MP. Kamera depan Huawei Mate X2 5G sendiri dilengkapi dengan kamera beresolusi 32 MP untuk keperluan selfie. (rin)

RELATED ARTICLES

1 KOMENTAR

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi