Techdaily.id – Apple baru saja melunjurkan MacBook Pro 13 inch dan 16 inch tahun 2020 dengan beberapa peningkatan spesifikasi. Salah satu hal yang ditingkatkan yaitu sektor memori yang dua kali lebih besar dari seri sebelumnya. MacBook Pro 2020 dipasarkan melalui Apple Premium Reseller (APR) yang ada di Indonesia, salah satunya iBox. Tertarik untuk membelinya? Sebelumnya simak spesifikasi MacBook Pro terbaru pada artikel berikut ya.
MacBook Pro 13 inch dibekali dengan penyimpanan SSD yang memiliki kapasitas 256Â GB sampai 4TB. RAM berkapasitas mulai dari 8Â GB hingga 32 GB. Upgrade juga dilakukan dipapan keyboard, keyboard butterflay diseries sebelumnya kini diganti dengan magic keyboard, magic keyboard ini diklaim lebih nyaman digunakan ketimbang keyboard butterfly.
MacBook Pro 13 inch ini menggunakan tenaga prosesor Intel Core generasi ke-8 yang dipasang diSSD mulai 256 GB, sedangkan Intel Core generasi ke-10 dipasangkan untuk SSD mulai 512 GB. Dilengkapi dengan Touch Bar berikut tombol inchEscapeinch, sidik jari Touch ID yang menggunakan chip keamanan Apple T2, port Thunderbolt 3 dan USB Type-C. Layarnya menggunakan Retina Display dengan tingkatan kecerahan 500 nits. Berat untuk MacBook Pro 2020 hanya 1,4 kg dengan dimensi ketebalan sebesar 15,6 mm.Harga untuk MacBook Pro 2020 13 inch mulai Rp.21,7 juta
Sedangkan untuk versi MacBook Pro 2020 16 inch hampir sama dengan yaitu menggunakan magic keyboard yang menggantikan butterfly keyboard. Yang membedakan ialah disisi atas keyboard terdapat mini Touch screen yang menggantikan tombol fungsi. Di MacBook Pro 16 inch ini juga masih terdapat Touch Bar yang terdapat sensor Touch ID di sisi kanan.
Laptop ini beresolusi 3.072 x 1.920 yang memiliki berat 2 kg dan tebal 0,64 inch. MacBook Pro 16 inch menggunakan prosessor Intel Core i7/i9 dengan AMD Radeon Pro 5300M/5500M sebagai pengolah grafis. Penyimpanan yang memiliki SSD 512Â GB/1TB dengan kapasitas baterai 100Wh. Memiliki 6 speaker dan 3 mikrofon. MacBook Pro 16inch dibekali dengan port USB Thunderbolt 3 dan 1 lubang headphone jack. Harga untuk MacBook Pro 2020 16 inch dibanderol mulai Rp 36 juta.
Demikianlah spesifikasi MacBook Pro terbaru. Semoga informasi pada artikel ini dapatr bermanfaat ya. (ran)