Thursday, March 28, 2024
BerandaGadgetNews GadgetSpesifikasi OPPO A54 di Indonesia

Spesifikasi OPPO A54 di Indonesia

Techdaily.id – OPPO resmi merilis perangkat kelas menengah terbarunya di Indonesia, yakni Oppo A54. Ponsel ini merupakan penerus dari OPPO A31 yang dibekali dengan sejumlah peningkatan. Buat kamu yang penasaran, berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai spesifikasi OPPO A54.

PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto meyakini jika Oppo A54 membawa banyak peningkatan, terutama dari segi desain hingga teknologi. Menurutnya, perangkat ini merupakan umpan balik dari keinginan konsumen OPPO pada umumnya.

Lini seri A merupakan yang paling populer di keluarga OPPO, tak heran banyak digemari konsumen Indonesia, terutama dari aspek fitur dan harga yang ditawarkan.

Membawa desain stylish yang kokoh, Oppo A54 membawa desain modern dengan bodi tipis yang memberi lebih banyak ruang untuk baterai jumbo perangkat ini. Membawa 3D Delicate Design, perangkat terbaru dari OPPO ini menjanjikan tampilan modern dan menarik.

Layarnya berukuran 6,51 inci dengan tipe single punch-hole yang memuat kamera kamera selfie 16 MP dengan fitur AI Beauty 2.0. Ada pula fitur eye comfort guna mengurangi cahaya biru pada layar.

Kemudian, di bagian fotografinya, OPPO A54 hadir dengan 3 buah kamera, terdiri dari lensa utama 13MP, lensa makro 2MP, dan lensa bokeh 2MP.

Dari segi prosesor, OPPO menyematkan MediaTek Helio P35 ke dalam perangkat A54 terbaru. Tak lupa dengan RAM 4GB bertipe LPDDR4X yang mendorong peningkatan performa 10% lebih tinggi daripada teknologi sebelumnya. Seri A54 juga mendapat dukungan sistem operasi ColorOS 7,2 berbasis Android 10.

OPPO A54 juga didukung dengan kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh dengan teknologi 18W fast charging menjadi andalan. Baterai sebesar ini akan memberikan daya tahan perangkat selama 2,2 hari, melakukan panggilan telepon selama 25,4 jam dan menonton YouTube tanpa henti selama 19,9 jam.

Teknologi lainnya yang diberikan OPPO untuk seri A54 ini adalah lime sensor suhu yang secara akurat merasakan sumber panas dengan cerdas. Selain itu, fitur pendukung lainnya mencakup tingkat ketahanan terhadap cipratan air yaitu sertifikasi IPX4.

Nah, itulah ulasan lengkap mengenai spesifikasi OPPO A54 yang akan segera rilis di Indonesia. Kabarnya, OPPO A54 hadir dalam dua varian warna, yaitu Starry Blue dan Crystal Black. Perangkat ini dibanderol Rp 2,7 juta dan bakal bisa dibeli secara online atau offline pada 1 April mendatang. (ran)

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi