Thursday, April 18, 2024
BerandaGadgetNews GadgetXiaomi Mi A3 Gunakan Snapdragon 730?

Xiaomi Mi A3 Gunakan Snapdragon 730?

Techdaily.id – Xiaomi bisa dibilang menjadi rajanya ponsel murah. Dari sekian banyak produk yang dihasilkan, hampir semuanya memiliki harga yang terjangkau. Salah satunya adalah ponsel mereka dari seri A, yang mana kabarnya bakal segera hadir generasi penerusnya yakni Mi A3 dan A3 Lite.

Seri A sendiri merupakan salah satu seri yang cukup laku di pasaran. Seri yang mengusung sistem operasi Android One ini memulai debutnya pada Mi A1 yang memiliki harga cukup terjangkau dan disokong oleh spesifikasi yang cukup baik dikelasnya.

Kemudian, Xiaomi juga menghadirkan Mi A2 beberapa waktu kemudian yang mana ponsel ini juga memiliki harga dan spesifikasi yang tergolong lumayan.

Sebagai suksesor dari dua ponsel tersebut, kabarnya Xiaomi baka segera meluncurkan Xiaomi Mi A3. Dilansir dari GSM Arena (06/5), ponsel ini akan menggunakan System On Chip (SOC) Snapdragon seri 7.

BACA JUGA
Ponsel Terbaru Xiaomi Gunakan Kamera Periskop?

Berdasarkan sebuah tweet yang beredar, ponsel ini diberi nama kode Bamboo Sprout dan Cosmos Sprout, yang masuk akal karena perangkat Xiaomi Mi A generasi sebelumnya menggunakan penamaan yang serupa.

BACA JUGA
OPPO Gandeng Kodak, Bikin HP Dengan Kamera 50MP?

Sayangnya, info tersebut tidak datang dengan informasi yang pasti mengenai chipset, tetapi GSM Arena menebak bahwa Chipset yang digunakan adalah Snapdragon 730 atau setidaknya 712. Chipset ini akan memberi daya pada Xiaomi Mi A3 sementara A3 Lite akan ditopang dengan Snapdragon 710 yang sedikit lebih kuat.

Menariknya, laporan itu juga mengatakan bahwa Xiaomi sedang mengerjakan smartphone ketiga yang didukung Snapdragon 7XX dengan nama sandi “Pyxis” tetapi lebih banyak info yang perlu ditumpuk sebelum kita dapat melukis gambar penuh.

Jika rumor tersebut dapat dipercaya, Mi A3 akan berubah  menjadi handset mid-range yang cukup manis dengan SoC yang kuat dan pembaca sidik jari dalam layar, yang pada gilirannya berarti bahwa Mi A3 akan menjadi yang pertama dari seri dengan Panel OLED.

 

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi