Saturday, April 27, 2024
BerandaTipsCara Bagikan Password Wifi di Samsung A21s

Cara Bagikan Password Wifi di Samsung A21s

Techdaily.id – Samsung A21s merupakan salah satu smartphone Samsung yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Smartphone ini memiliki berbagai fitur untuk menunjang aktivitas pengguna. Salah satunya adalah fitur yang mempermudah kamu dalam membagikan pasword wifi. Cara bagikan password wifi di Samsung A21s sendiri cukup sederhana loh.

BACA JUGA
Cara Cek Garansi OPPO, Gampang Kok!

Cara ini bisa kamu gunakan jika ada teman mu yang meminta password wifi yang sedang kamu gunakan, namun kamu enggan memberikannya secara lisan atau melalui pesan teks. Biasanya, hal ini dilakukan agar tidak ada orang lain yang tidak kamu kenal, menggunakan wifi yang sama denganmu.

Cara ini juga mempermudah proses login ke jaringan wifi, tanpa perlu mengetikkan password terlebih dahulu. Nah, penasaran bagaimana caranya? berikut tim Redaksi Techdaily memaparkan langkah-langkah nya.

cara bagikan [assword wifi di Samsung A21s

Cara Bagikan Password Wifi di Samsung A21s

Langkah Pertama yang perlu kamu lakukan adalah memastikan bahwa HP Galaxy A21s kamu masuk ke jaringan internet wifi yang bbagus. Baik dari segi sinyal maupun kecepatan internet.

Langkah Kedua yakni kamu hanya tinggal masuk ke menu setting yang ada di HP Galaxy A21s untuk kemudian memilih menu Connection dan menu wifi. Disini, kamu akan mengetahui jaringan wifi yang sedang kamu gunakan.

Langkah ketiga, kamu hanya tinggal menekan nama jaringan wifi yang sedang kamu gunakan dan menekan icon gear yang terletak di pojok kanan atas.

Langkah Keempat, kamu akan masuk ke bagian pengaturan dari wifi tadi. Setelah itu kamu hanya tinggal menekan pilihan QR code yang terletak pada bagian bawah sebelah kiri di menu.

Setelah itu, nantinya akan keluar QR Code yang berisi SSID dan password dari jaringan wifi yang sedang kamu gunakan. Smartphone yang ingin terkoneksi dengan jaringan wifi tersebut hanya tinggal melakukan scanning QR Code tadi untuk kemudian secara otomatis terkoneksi, tanpa perlu memasukan password terlebih dahulu.

Spesifikasi Samsung A21s

Untuk urusan desain, Samsung Galaxy A21s tampil menarik berkat balutan bahan plastik di bagian belakang, dengan efek pelangi di bagian yang terpapar cahaya. Sayangnya, body ponsel ini mudah kotor dan bercak sidik jari.

Tampilan menarik dari ponsel ini juga didukung oleh ukuran bezel tipis yang mengelilingi layar ponsel. Sebagai informasi, Galaxy A21s ini masuk ke dalam daftar smartphone baru karya Samsung yang mengusung desain Infinity-O.

Dari segi kamera, ponsel ini menggunakan empat kamera belakang yang masing-masing punya resolusi 48MP, 8MP, 2MP dan 2MP. Sedangkan untuk kamera depannya ponsel ini memiliki resolusi 13MP. Untuk soal hasil fotonya sendiri, ponsel ini cukup bagus dengan kondisi cahaya yang cukup, sedangkan untuk kondisi minim cahaya kualitas foto ponsel ini tidak terlalu baik.

Selanjutnya, ponsel ini memiliki chipset Exynos 850 yang dikombinasikan dengan RAM 3GB dan ruang penyimpanan 32GB. Samsung juga menyediakan pilihan RAM 6GB dan ruang penyimpanan 64GB untuk smartphone ini.

Samsung Galaxy A21s mampu menyuguhkan performa baik serta mampu menjalankan sejumlah aplikasi secara bersamaan dengan lancar.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi