Friday, May 3, 2024
BerandaEnterpriseCara Bikin Iklan di Facebook Ads, Simak Panduannya!

Cara Bikin Iklan di Facebook Ads, Simak Panduannya!

TechDaily.id – Cara bikin iklan di Facebook Ads tidak begitu sulit dilakukan. Tapi masih banyak orang yang kebingungan untuk membuat iklan pada Facebook Ads.

Facebook adalah platform media sosial yang mempunyai banyak pengguna. Agar mendapatkan cuan dari platform ini, Anda bisa memanfaatkan Facebook Ads.

Facebook Ads adalah fitur beriklan yang ditawarkan platform dengan jangkauan audiens para pengguna. Ada beberapa keuntungan dari menggunakan Facebook.

Manfaat yang pertama yakni budget dapat disesuaikan. Pengguna Ads juga bisa membuat iklan lebih efektif karena sesuai dengan pasar yang lebih spesifik. Lantas bagaimana cara membuatnya?

Cara Bikin Iklan di Facebook Ads

  1. Membuat Halaman Facebook

Login terlebih dulu ke Facebook dan pilih menu halaman. Buat halaman baru. Sekarang pilih jenis halaman yang sesuai dengan bisnis Anda.

Lengkapi informasi yang dibutuhkan. Usai membuat halaman di Facebook, Anda sudah bisa memulai membuat Facebook Ads.

  1. Login ke Facebook Ads Manager

Masuk ke halaman Facebook Ads Manager, login dengan akun Facebook. Jangan lupa gunakan akun Facebook yang akan digunakan untuk mengelola iklan.

BACA JUGA
Baterai Galaxy Fit3 Tahan Lama Sampai 13 Hari, Bisa Apa Saja Ya?
  1. Buat dan Tentukan Kampanye Iklan

Ada tiga alur dasar untuk mempraktikkan cara membuat iklan di Facebook. Mulai dari campaign (satu tujuan), ad set (terdiri atas satu atau beberapa target audiens yang dituju), dan ad (bisa berisi gambar, tautan maupun teks yang berbeda).

  1. Pembayaran Iklan

Terakhir adalah pembayaran. Anda bisa memasukkan kartu kredit atau debit pada halaman metode pembayaran. Ikuti langkah-langkah yang ada hingga selesai.

Itu dia cara bikin iklan di Facebook Ads. Semoga bermanfaat!

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi