Saturday, April 27, 2024
BerandaTipsCara Keluar Akun Netflix di Semua Perangkat

Cara Keluar Akun Netflix di Semua Perangkat

TechDaily.id – Pengguna Netflix dapat menonton film di perangkat tablet, konsol, ponsel, dan TV. Jadi bagaimana cara keluar akun Netflix di semua perangkat, sehingga tidak perlu keluar dari perangkat satu per satu.

Konsol, PC, ponsel, tablet, dan TV semuanya memiliki aplikasi khusus sendiri. Aplikasi memungkinkan Anda masuk ke akun Netflix dan menikmati semua konten. Anda bisa saja lupa berapa banyak perangkat yang masuk ke akun Netflix.

Agar tetap aman, Anda bisa keluar dari semua perangkat dengan dengan beberapa langkah. Dengan begitu, akun Netflix Anda tidak akan dimanfaatkan orang lain, apalagi di perangkat yang bukan milik sendiri.

Cara Keluar Akun Netflix di Semua Perangkat

Menggunakan Browser

  1. Pergi ke Netflix.com
  2. Login menggunakan akun
  3. Di bawah Account, select Sign out of all devices. Opsi ini terdapat di bawah Security and Privacy
  4. Di layar sebelah, konfirmasi klik Sign out

Keluar dari Netflix di Android

Jika mempunyai aplikasi perangkat Android, Anda tidak perlu menggunakan browser untuk logout perangkat. Ini yang perlu dilakukan pengguna aplikasi Netflix untuk perangkat Android.

  1. Buka aplikasi Netflix
  2. Select profile
  3. Klik More
  4. Select Account
  5. Scroll ke Settings> Signout of all devices
  6. Konfirmasi si sebelah layar dengan mengklik Sign out
BACA JUGA
Fitur Baru Netflix Memungkinkan Pengguna Kunci Profil Mereka

Keluar Akun Netflix di iPhone atau iPad

Anda juga dapat keluar akun Netflix melalui perangkat Apple. Berikut ini langkah-langkahnya.

  1. Buka apikasi Netflix di perangkat iOS
  2. Select profile
  3. Select ikon profile yang terletak di kanan atas layar
  4. Select tombol Account
  5. Scroll ke bawah dan select Sign Out of All Devices
  6. Konfirmasi dengan mengklik Sign Out
Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi