Saturday, May 4, 2024
BerandaGadget3 Cara Live TikTok untuk Pemula Mulai dari PC hingga iPhone

3 Cara Live TikTok untuk Pemula Mulai dari PC hingga iPhone

TechDaily.id- Cara Live TikTok untuk pemula ini perlu diperhatikan para pengguna baru. Kenali beberapa fitur agar membuat Live menjadi tambah keren.

Siapa yang tidak mengenal TikTok? Hampir semua orang mungkin mengenal layanan media sosial satu ini. Hadir dengan berbagai fitur menarik, TikTok juga memungkinkan penggunanya untuk Live.

Sayangnya, tidak semua orang mengerti bagaimana harus menggunakan Live di TikTok. Jika Anda salah satunya yang kebingungan, intip langkah berikut:

Cara Live TikTok untuk Pemula

Live TikTok Menggunakan PC

TikTok memang gak hanya bisa digunakan di HP tapi juga PC. Anda hanya perlu menyiapkan PC yang disertai dengan kamera resolusi bagus untuk mendapatkan pengalaman live lebih baik.

  1. Download TikTok Live Studio terlebih dulu untuk mendapatkan fitur Live
  2. Install aplikasi Live Studio setelah berhasil mendapatkan aplikasinya
  3. Buka aplikasi Live Studio, masuk menggunakan akun TikTok
  4. Pilih menu Setup Now untuk mengatur kamera, mikrofon, live, dan lainnya
  5. Atur model kamera secara portrait atau arah lainnya
  6. Klik Start dan berikan thumbnail pada video lengkap dengan judulnya
  7. Klik Go Live, dan streaming pun dimulai
BACA JUGA
TikTok Dorong Kreator Sebarkan Pesan Positif dalam Video Pendek

Live TikTok Menggunakan Stream Champ iPhone

  1. Download aplikasi stream champ di iPphone
  2. Masuk ke aplikasi, isi title untuk live
  3. Tap bagian tengah video dan berikan logo banner dan background tampilan live
  4. Klik titik tiga yang berada di pojok kanan atas
  5. Masuk ke Ingest, pilih Add
  6. Isi title dengan TikTok, isis survei URL dan server key
  7. Untuk mendapatkan server URL dan server key buka aplikasi TikTok, klik tombol Plus, dan pilih Live pada menu bagian atas Live
  8. Geser ke kanan dan pilih siarkan di PC/Mac
  9. Klik Go Live, server URL dan server key akan muncul, dan Anda bisa copy
  10. Buka kembali aplikasi Stream Champ dan masukan serer URL dan server key yang telah disalin
  11. Klik Update dan Done
  12. Klik broadcast screen

Live TikTok Menggunakan TikTok Lite

  1. Buka aplikasi TikTok Lite
  2. Masuk ke aplikasi dan tekan tombol Plus
  3. Klik tombol Live
  4. Berikan judul agar menarik banyak penonton
  5. Lanjut Go Live
Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi