Saturday, April 27, 2024
BerandaTipsCara Matikan Fitur GPS Tracker di iPhone

Cara Matikan Fitur GPS Tracker di iPhone

Techdaily.ID Sensor GPS di smartphone kita menjadi salah satu fitur yang sangat dibutuhkan terutama ketika mencari lokasi yang ingin kita tuju. Misalnya layanan peta dan navigasi seperti Apple Maps.

Namun, di sisi lain, GPS dapat melacak lokasi dimana kamu berada. Apalagi iPhone memiliki fitur GPS Tracker yang dapat melacak lokasi kamu.

Terkadang fitur GPS Tracking ini membuat pengguna iPhone merasa terganggu. Apakah kamu salah satunya ?

BACA JUGA
Kesehatan Baterai iPhone Menurun, Atasi dengan Cara Ini

Sebenarnya pada saat kamu menginstal aplikasi Maps atau GPS pada smartphone, aplikasi tersebut meminta kamu mengaktifkan lokasi. Ini menandakan bahwa aplikasi tersebut dapat melacak keberadaan kamu melalui sensor GPS. Beberapa aplikasi, seperti Apple Maps, Google Maps, dan Waze, jelas perlu menggunakan lokasi kamu untuk menemukan sebuah tempat.

Namun fitur GPS pada iPhone mengusung fitur privasi yang dapat melacak lokasi kamu. Dengan begitu, fitur privasi ini dapat membatasi pelacakan lokasi keberadaan penggunanya. Kini pengguna iPhone bisa menonaktifkan fitur GPS Tracker pada iPhone.

Berikut cara matikan fitur pelacakan lokasi pada aplikasi iPhone.

  1. Pertama buka menu setting.
  2. Selanjutnya pilih menu Privacy > Location Services
  3. Jika kamu ingin menonaktifkan Layanan Lokasi sepenuhnya, kamu dapat tap toggle untuk mematikannya. Perlu diingat, jika kamu melakukan hal tersebut, maka dapat menyebabkan aplikasi tertentu berhenti bekerja atau memberikan hasil yang tidak akurat.
  4. Jika kamu tidak ingin memberi tahu lokasi kamu pada sebuah aplikasi, maka cukup tap aplikasi tersebut.
  5. Setelah semua selesai, maka aplikasi di iPhone tidak dapat melacak lokasi kamu.

Sebaiknya jangan pernah mengizinkan aplikasi untuk mengetahui lokasi kamu. Sebab hal tersebut akan mengakibatkan aplikasi rusak.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi