Sunday, April 28, 2024
BerandaGadget6 Game Google Gratis, Anti Boring saat Waktu Luang!

6 Game Google Gratis, Anti Boring saat Waktu Luang!

TechDaily.id – Game seru tidak hanya bisa didapatkan dengan membayar. Anda perlu tahu game Google gratis karena gak kalah seru dengan yang lainnya.

Bagi yang baru tahu, Google tidak hanya berfungsi sebagai mesin pencari saja. Mesin pencarian Google ini juga bisa dimanfaatkan untuk bermain game.

Ada banyak game gratis yang dapat dimainkan di sana. Beberapa di antaranya gak kalah seru dengan yang berbayar atau pun di toko aplikasi.

Jika tertarik, Anda bisa cek rekomendasi game berikut ini. Game di sana pun bisa membuat pemainnya bernostalgia karena ada yang lawas. Ini dia daftarnya:

Game Google Gratis

Mencari game seru tidak selalu berbayar. Ada beberapa game google gratis yang dapat dicoba untuk mengisi waktu luang Anda. Penasaran kan?

  1. Snake

Siapa yang tidak tahu game ini. Snake pertama kali terlihat di HP Nokia pada 1997 dan sekarang sudah bisa dimainkan di Google secara gratis.

Untuk memainkannya, Anda hanya perlu mengetik kata Snake di Google. Game nanti akan langsung muncul dan bisa dimainkan pemain.

  1. Pac-Man
BACA JUGA
Link Download Sakura School Simulator 2022

Game yang satu ini gak kalah legendaris. Sekarang Anda bisa memainkan Pac-Man dengan mudah tanpa aplikasi tambahan terinstal di perangkat.

Sama seperti Snake, Anda hanya perlu mengetikkan kata Pac-Man untuk memainkan game di Google. Nanti akan muncul game tersebut di bagian paling atas. Klik Play.

  1. Solitaire

Jika dulu game ini biasa dimainkan di Windows, sekarang Solitaire dapat dimainkan di Google. Game ini cocok banget untuk melatih konsentrasi dan menghilangkan rasa bosan.

  1. Minesweeper

Anda juga bisa memainkan game Minesweeper. Anda hanya perlu mencari kata kunci game Minesweeper di Google dan mainkan permainannya.

  1. Tic Tac Toe

Game ini juga bisa membawa Anda bernostalgia. Anda bisa memainkannya bersama teman atau melawan Google. Tapi, Anda juga bisa memainkannya sendiri. Seperti yang lain, Anda hanya perlu mencari kata kuncinya dan game akan muncul di urutan atas.

  1. Quick, Draw

Jika suka bermain tebak-tebakan, Anda bisa memainkan Quick, Draw. Game ini bisa Anda mainkan bersama Google. Jika sudah mendapatkan game di browser, klik halaman atas dengan judul Quick, Draw.

BACA JUGA
Download Poppy Playtime for Android dengan Mudah

Anda akan membuat gambarnya. Kemudian, gambar yang dibuat akan ditebak oleh Google.

Bagaimana game Google gratis tersebut? Selamat bermain!

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi