Monday, May 20, 2024
BerandaGadgetNews GadgetMultitasking di Galaxy Z Fold4 5G Lebih Enak Karena Hal Ini

Multitasking di Galaxy Z Fold4 5G Lebih Enak Karena Hal Ini

Chipset Powerful Mempermudah Multitasking di Galaxy Z Fold4 5G

Samsung Galaxy Z Fold4 5G menggunakan dapur pacu terbaik dari Qualcomm. Smartphone ini ditopang oleh chipset Snapdragon 8+ Gen 1. Chip ini merupakan salah satu varian generasi penerus chipset dari keluarga Qualcomm. Sebagai varian penerus dari Snapdragon 8 Gen 1, chipset ini memiliki peningkatan performa sebesar 10 persen dengan tingkat efisiensi daya sebesar 30 persen lebih hemat dari varian sebelumnya.

Modem 5G yang digunakan masih sama dengan Snapdragon 8 Gen 1, yakni model X65 5G. Sementara konektivitas lainnya seperti Wi-Fi, Bluetooth, 10Gbps 5G teoritis, dan juga perekaman video HDR 8K tidak berubah dari saudaranya.

Tidak hanya itu, perangkat ini juga ditopang oleh RAM dan storage yang cukup besar. Smartphone ini memiliki pilihan RAM dan ROM yakni 12GB/256GB, 12GB/512GB, 12GB/1TB. Tak ketinggalan, pengguna juga bisa lebih mudah pakai perangkat dengan satu tangan pada saat menggunakan Cover Screen yang lebih besar berkat engsel yang lebih ramping, bobot yang lebih ringan, dan bezel yang lebih minim.

BACA JUGA
Penjualan Perdana Reno8 5G dan Reno8 di Indonesia, OPPO Tawarkan Banyak Keuntungan!

Taskbar Baru Selayaknya PC

Hal lain yang bikin Galaxy Z Fold4 5G lebih enak diajak multitasking adalah dari Taskbar baru perangkat ini. Galaxy Z Fold4 5G menghadirkan pengalaman multitasking yang paling mudah, sehingga pengguna bisa melakukan lebih banyak hal bahkan saat bepergian. 

Fitur Taskbar baru menawarkan layout layaknya PC untuk akses langsung ke aplikasi favorit dan aplikasi yang baru digunakan. Perangkat ini pun memberikan pengalaman multitasking yang lebih intuitif berkat swipe gesture terbaru. Pengguna bisa beralih dari tampilan full screen ke pop-up windows maupun split screen secara instan dalam menikmati lebih banyak cara untuk multitasking.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi