Sunday, May 5, 2024
BerandaTV 43 Inci Terbaik, Gak Makan Tempat
Array

TV 43 Inci Terbaik, Gak Makan Tempat

TechDaily.id – TV 43 inci terbaik ideal untuk tempat tinggal yang tidak begitu luas seperti apartemen dan kamar tidur. Sekarang ini ada sejumlah pilihan televisi yang dapat kamu temukan di luar sana.

BACA JUGA
Cara Update Aplikasi di Samsung Smart TV

Televisi masih diandalkan sejumlah rumah untuk keperluan entertaiment. Bahkan, sekarang perangkat ini telah berevolusi menjadi smart TV, sehingga kamu tidak hanya bisa menonton tayangan konvesional saja tapi juga mendengarkan musik dari layanan musik dan juga nonton YouTube.

Bagi kamu yang memiliki ruang terbatas, solusinya mencari televisi dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Dan, televisi berukuran 43 inci sangat ideal untuk kamu dan berikut opsi yang dimiliki.

BACA JUGA
2 Smart TV Baru Infinix Segera Meluncur

TV 43 Inci Terbaik

Samsung QN90A Neo QLED TV
Samsung QN90A Neo QLED TV menggabungkan teknologi quantum dot Samsung yang sangat halus dengan kontrol ketat lampu latar mini-LED, menghasilkan salah satu tampilan TV terbaik.

Samsung memasangkan kualitas gambar itu dengan berbagai fungsi TV pintar dan fitur yang benar-benar cerdas, seperti remote control bertenaga surya yang menghilangkan kebutuhan untuk mengganti baterai — menghadirkan desain ramah lingkungan dan kenyamanan tak terkalahkan pada saat yang bersamaan, sebagaimana dikuti dari Tom’s Guide.

LG 43UP7550 4K Smart UHD
TV yang satu ini dibekali dengan sejumlah fitur menarik. Televisi ini mempunyai resolusi 3840 x 2160 dan sudah menggunakan prosesor Quad Core Processor 4K dan menggunakan OS webOS Smart TV.

TCL 43A30 Android 4K
Televisi ini sudah dibekali dengan layar 43 inci dan resolusi UHD. Perangkat ini mempunyai tebal frame 0.12 cm dan sudah mendukung sejumlah entertaiment seperti YouTube dan Netflix.

realme Smart Android TV
realme smart tv hadir dengan sejumlah ukuran, termasuk 43 inci. Kamu bisa mendapatkan televisi ini dengan harga sekitar Rp3 jutaan tapi sayang televisi ini belum mendukung resolusi 4K.

Xiaomi Mi Tv 4A 43″
Selanjutnya, ada Xiaomi Mi Tv 4A 43″ Android Smart Tv. Perangkat ini dibanderol Rp3 jutaan di situs ecommerce. TV ini mempunyai bezel tipis jadi kamu akan lebih puas menonton di perangkat tersebut.

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi