Tuesday, April 30, 2024
BerandaTips5 Fitur Unggulan Reno7 4G Bantu Kamu Hasilkan Foto Portrait Terbaik

5 Fitur Unggulan Reno7 4G Bantu Kamu Hasilkan Foto Portrait Terbaik

Techdaily.idOPPO Reno7 4G merupakan smartphone seri Reno yang memiliki banyak fitur yang menunjang aktivitas fotografi pengguna nya. Fitur unggulan Reno7 4G ini bahkan bisa membantu kamu dalam menghasilkan foto portrait yang bagus, layaknyanya menggunakan kamera profesional.

BACA JUGA
Apa Itu fitur Anti Peeping, Sistem Keamanan di Reno8 Pro 5G

Seperti diketahui, untuk urusan kamera smartphone ini ditunjang oleh kamera belakang dengan resolusi 64MP sebagai kamera utama, 2MP untuk kamera bokeh, dan 2MP untuk mikro. Di bagian depan, Reno7 4G sensor 32MP. Smartphone ini juga memanfaatkan konsep Computational Photography yang yang memungkinkan lensa dengan bukaan f2.2 bisa mensimulasikan bukaan diafragma yang lebih besar. Smartphone ini mampu meniru bukaan lensa dari kamera DSLR yang mencapai f/0.95 dan juga efek apa yang dihasilkan dari bukaan besar tersebut.

Tidak sampai disitu, di bawah ini merupakan beberapa fitur unggulan lain dari Reno7 4G yang akan membantu pengguna dalam menghasilkan sebuah foto portrait layaknya menggunakan kamera DSLR.

Fitur Unggulan Reno7 4G Untuk Hasilkan Foto Portrait

Kustomisasi Diafragma
Fitur unggulan yang pertama adalah kemampuan smartphone ini membuat pengguna lebih leluasa dalam mengkustomisasi bukaan atau diafragma dari kamera.

Sekadar informasi, semakin besar diafragma yang dibuka, maka tingkat kedalaman foto atau depth of field juga semakin tinggi sehingga menghasilkan foto yang lebih bokeh. Pada Reno7 4G, pengguna bisa mengatur diafragma mulai dari bukaan terbesar yakni f/16 hingga f/0.95.

Bokeh Flare Portrait
Ini merupakan fitur bokeh unggulan yang diperkenalkan pada seri Reno6. Memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) yang mumpuni, fitur ini mampu memberikan kemampuan bokeh layaknya menggunakan lensa fix dengan diafragma besar.

fitur unggulan Reno7 4g

Berbagai macam cahaya lampu yang ada di background model akan dibuat gemerlap seperti halnya pengguna mengambil foto menggunakan kamera profesional dengan lensa fix yang punya bukaan diafragma besar. Fitur ini tersedia pada kamera belakang maupun kamera depan di smartphone OPPO Reno7 Series.

IMX709 Bikin Selfie Portrait Kamu Lebih Istimewa
Sony IMX 709 merupakan sensor terbaru Sony yang dikembangkan bersama OPPO. Sensor ini juga melibatkan 300 insinyur dan telah menghasilkan 87 paten. Untuk menciptakan sensor ini, OPPO bahkan menghabiskan dana hingga USD 1,5 juta.

Sensor terbaru ini diklaim memiliki 60% peningkatan sensitivitas cahaya ketimbang sensor yang ada di seri Reno6 Pro. Tidak hanya itu, sensor ini juga mampu mengurangi noise sekitar 35% lebih banyak ketimbang seri Reno6 Pro.

fitur unggulan Reno7 4GFitur Unggulan Reno7 4G

Nah, sensor tersebut dihadirkan pada kamera depan OPPO Reno7 4G yang tentunya bisa bikin self portrait kamu lebih istimewa. Foto di atas menunjukan bagaimana kebolehan dari sensor IMX 709 di Reno7 4G.

Ragam Filter Bikin Foto Portrait Kamu Lebih Bercerita
OPPO Reno7 4G juga dilengkapi dengan berbagai filter foto yang menjadikan hasil foto portrait kamu lebih dramatis. Pada foto dibawah ini, kami menggunakan mode BW untuk memberikan kesan yang berbeda dibanding foto-foto lainnya.

Fitur Unggulan Reno7 4G

Pada foto ini bisa dilihat bagaimana wajah model tetap tajam dengan pemisahan latar belakang atau background yang cukup rapi. Jadi lebih bercerita dengan filter ini.

AI Palettes
Foto-foto portrait hasil jepretan kamu juga bisa di retouch lagi menggunakan fitur AI Palettes. Fitur ini tersedia pada OPPO Reno7 Series dan bisa mengubah tone warna pada foto asli menyerupai tone warna foto yang sering kami lihat di instagram.

Fitur Unggulan Reno7 4G

AI Palettes merupakan sebuah fitur editing foto yang mampu mengubah preset foto kamu menjadi preset foto ala selebgram tanpa perlu berlangganan aplikasi editing foto semacam VSCO dan Adobe Lightroom.

Sekadar informasi, untuk harga berlangganan premium VSCO agar mendapatkan banyak preset premium, kamu harus merogoh kocek senilai USD19.99 atau sekitar Rp266 ribu.

Dapatkan Juga Penawaran Menarik Reno7 4G!

Pada OPPO Store, smartphone ini dibanderol dengan harga Rp. 5.199.000 untuk versi 8/256GB. OPPO juga sedang mengadakan program Super June ‘Sale’Bration yang menjadikan pengguna berkesempatan mendapatkan Reno7 DigiSound Bluetooth Speaker untuk setiap pembelian OPPO Reno7 4G.

Sedangkan bagi mereka yang membeli OPPO Reno7 5G, mereka juga berkesempatan untuk mendapatkan OPPO Band. Program ini berlangsung mulai tanggal 15 hingga 30 Juni 2022.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi